Implementasi pengelolaan dana desa dalam manifestasi good governance: studi pada desa ngaresrejo kecamatan sukodono kabupaten sidoarjo

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Rachmawati, Emi Dwi (2023) Implementasi pengelolaan dana desa dalam manifestasi good governance: studi pada desa ngaresrejo kecamatan sukodono kabupaten sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Emi Dwi Rachmawati_G72218034 OK.pdf

Download (2MB)

Abstract

Lokasi penelitian dilakukan di desa ngaresrejo kecamatan sukodono kabupaten sidoarjo. Narasumber penelitian ini terdiri dari kepala desa, sekretaris desa, kesra dan masyarakat. Metode penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan kualitatif yaitu studi kasus. Peneliti melakukan pengumpulan data dengan kondisi alamiah yang dimana sumber data berasal dari data primer, dan sebagian besar teknik yang digunakan yaitu wawancara, observasi dan juga dokumentasi. Uji keabsahan data yang dipakai pada penelitian ini yaitu Triangulasi metode. Penelitian ini menggunakan teknik perjodohan pola dimana teknik perjodohan pola yang diprediksi kemudian dibandingkan dengan pola berdasarkan data empiris. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwasannya dalam hal pengelolaan dana desa dan penerapan prinsip-prinsip Good Governance sudah memenuhi kriteria, akan tetapi terdapat prinsip yang kurang dijalankan dengan baik dikarenakan kurang pemahaman mengenai tugas dan peran sebagai pemerintah desa yang menaungi aspirasi masyarakat desa sehingga fungsi dan peran yang dijalankan kurang optimal. Oleh karena itu dengan adanya penelitian ini diharapkan dapat menjadi evaluasi untuk pemerintah Desa Ngaresrejo dalam menjalankan sistem pemerintahannya pada pengelolaan dana desa agar lebih baik lagi sesuai dengan pedoman dan peraturan yang berlaku.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Rachmawati, Emi Dwiemidwi2000@gmail.comG72218034
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorNufaisa, Nufaisanufaisa@uinsby.ac.id2031078904
Subjects: Akuntansi
Keywords: Akuntansi Sektor Publik; Pengelolaan dana desa; Good Governance.
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi
Depositing User: Emi Dwi Rachmawati
Date Deposited: 16 Oct 2023 00:49
Last Modified: 16 Oct 2023 00:49
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/66091

Actions (login required)

View Item View Item