This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Cahyani, Dita Dwi (2023) Pengembangan media cerita bergambar dalam meningkatkan kemampuan literasi siswa kelas 3 SDN 2 Gebangangkrik. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Dita Dwi Cahyani_06010720004 OK.pdf Download (1MB) |
|
Text
Dita Dwi Cahyani_06010720004 Full.pdf Restricted to Repository staff only until 5 January 2027. Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini dilakukan karena keterbatasan media pembelajaran yang digunakan oleh guru di SDN 2 Gebangangkrik. Pada mata pelajaran bahasa Indonesia, khususnya pada materi teks dongeng, guru hanya menggunakan buku LKS saja. Hal ini membuat siswa merasa kurang tertarik untuk membaca karena buku LKS didominasi oleh teks bacaan yang panjang. Kurangnya antusias membaca pada siswa ini berdampak pada kemampuan literasinya yang masih rendah. Oleh karena itu, peneliti mengembangkan media pembelajaran cerita bergambar dalam meningkatkan kemampuan literasi siswa. Tujuan dari penelitian ini yaitu: 1.) untuk mengetahui desain pengembangan media cerita bergambar pada materi teks dongeng Bahasa Indonesia di kelas 3 SDN 2 Gebangangkrik, 2.) untuk mengetahui validitas media cerita bergambar, 3.) untuk mengetahui kepraktisan media cerita bergambar, dan 4.) untuk mengetahui efektivitas media cerita bergambar terhadap peningkatan kemampuan literasi pada materi teks dongeng Bahasa Indonesia kelas 3 SDN 2 Gebangangkrik. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Research and Development (RnD) yang bertujuan untuk mengembangkan produk berupa media pembelajaran cerita bergambar. Adapun model pengembangan dalam penelitian ini yaitu model ADDIE 5 yang dilakukan dengan 5 tahap pengembangan, yaitu: 1.) analyze, 2.) design, 3.) development, 4.) implementation, dan 5.) evaluation. Sedangkan, analisis data yang digunakan yaitu analisis data kualitatif dan kuantitatif dengan perhitungan skor N-gain dan skala likert. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa: 1.) desain media cerita bergambar terdiri dari sampul, kata pengantar, daftar isi, doa sebelum belajar, tujuan pembelajaran, petunjuk buku, kisah edukatif, uji pemahaman, kunci jawaban, glosarium, daftar pustaka, dan biografi penulis, 2.) uji validitas memperoleh nilai rata-rata validasi ahli materi sebesar 94 dan validasi ahli media mendapatkan nilai sebesar 86,66 dengan kategori valid, 3.) uji kepraktisan berdasarkan angket siswa mendapatkan skor rata-rata 96 dan angket guru memperoleh skor 92 dengan kategori sangat praktis, serta 4.) efektivitas media cerita bergambar dikategorikan tinggi dengan perolehan rata-rata skor N-gain antara pretest dan posttest sebesar 0,82. Adapun saran dalam penelitian ini yaitu selanjutnya peneliti diharapkan mampu mengembangkan media cerita bergambar dalam materi yang lainnya.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Pendidikan > Media Pendidikan > Sumber Belajar Pendidikan > Pendidikan Dasar |
||||||||||||
Keywords: | Kemampuan Literasi; Teks Dongeng; Media Cerita Bergambar. | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||||||||
Depositing User: | Dita Dwi Cahyani | ||||||||||||
Date Deposited: | 05 Jan 2024 08:19 | ||||||||||||
Last Modified: | 05 Jan 2024 08:19 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/67114 |
Actions (login required)
View Item |