This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Maulana, Rizky Rizal Firman (2024) Optimalisasi kinerja pengelolaan sampah di TPS 3R desa Ngingas, kecamatan Waru, Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Rizky Rizal Firman Maulana_H95218064_Full.pdf Restricted to Repository staff only until 30 January 2027. Download (6MB) |
|
Text
Rizky Rizal Firman Maulana_H95218064.pdf Download (6MB) |
Abstract
Desa Ngingas, yang terletak di kecamatan Waru, memiliki Tempat Pengelolaan Sampah 3R (TPS 3R). berdasarkan prapenelitian TPS 3R Desa Ngingas tidak mengelola sampah yang diterima dengan baik. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis komposisi, timbulan, densitas, recovery factory, dan mass balance sampah di TPS 3R Desa Ngingas serta merencanakan strategi optimalisasi pengelolaan sampah. Metode pengukuran yang digunakan pada penelitian ini mengacu pada SNI 19-396-1994. Metode load count analysis digunakan untuk mengukur timbulan, densitas, dan komposisi serta dilakukan selama delapan hari berturut-turut, sementara kuisioner menggunakan metode rating scale. Densitas sampah didapatkan hasil sebesar 243,08 kg/m3, dengan timbulan sampah mencapai 5.979,70 kg/hari dan komposisi sampah meliputi organik (63,86%), plastik (17,56%), kertas (3,4%), kaca (0,51%), tekstil (0,54%), logam (0,78%), dan residu (13,35%). Sampah yang diolah di TPS 3R mencapai 3.719,912 kg/hari, sementara residu yang dibuang ke Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) sebesar 2.259,79 kg/hari. Optimalisasi kinerja pengelolaan sampah membutuhkan penambahan gerobak yang sebelumnya 11 gerobak menjadi 35 gerobak, mengganti wadah sampah sesuai dengan persyaratan, penggunaan APD bagi petugas, pemilahan sampah menjadi 5 jenis (sampah yang dapat digunakan kembali, sampah daur ulang, sampah yang dapat membusuk, sampah B3, dan sampah residu), menambah petugas pemilah sampah, menambah pengolahan sampah organik, membuat SOP untuk kegiatan agar pengolahan dapat berjalan lebih efektif dan efisien. Aspek non-teknis mencakup membutuhkan pembuatan SOP untuk semua kegiatan yang berlangsung di TPS 3R Desa Ngingas, membutuhkan tenaga ahli untuk setiap pengolahan, pengolahan lebih lanjut untuk mendapatkan nilai ekonomi yang tinggi, dan edukasi serta kordinasi masyarakat terkait pemilahan sampah dari sumbernya.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Lingkungan Hidup Teknik Lingkungan |
||||||||||||
Keywords: | Pengelolaan sampah; tps 3r; desa ngingas | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Studi Tehnik Lingkungan | ||||||||||||
Depositing User: | rizky rizal firman maulana | ||||||||||||
Date Deposited: | 31 Jan 2024 05:25 | ||||||||||||
Last Modified: | 31 Jan 2024 05:25 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/67744 |
Actions (login required)
View Item |