Pendampingan masyarakat sebagai upaya penurunan stunting melalui posyandu di Desa Kemuning Kecamatan Tarik Kabupaten Sidoarjo

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Kumalasari, Rashya (2023) Pendampingan masyarakat sebagai upaya penurunan stunting melalui posyandu di Desa Kemuning Kecamatan Tarik Kabupaten Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Rashya Kumalasari_04020220048 OK.pdf

Download (401kB)
[img] Text
Rashya Kumalasari_04020220048 Full.pdf
Restricted to Repository staff only until 30 January 2027.

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini mengkaji mengenai permasalahan tingginya angka Stunting posyandu di Desa Kemuning Kecamatan Tarik Kabupaten Sidoarjo. Permasalahan ini terjadi banyaknya balita yang pendek dan sangat pendek sebanyak 22 anak. Adapun rumusan masalah yang dirumuskan, yaitu: 1) Bagaimana kondisi Stunting posyandu di Desa Kemuning Kecamatan Tarik Kabupaten Sidoarjo?, 2) Bagaimana strategi dari pendampingan masyarakat sebagai upaya penurunan Stunting melalui posyandu di Desa Kemuning Kecamatan Tarik Kabupaten Sidoarjo?, 3) Bagaimana hasil perubahan yang dicapai dari strategi pendampingan masyarakat sebagai upaya penurunan Stunting melalui posyandu di Desa Kemuning Kecamatan Tarik Kabupaten Sidoarjo?. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan PAR (Participatory Action Research). Penelitian ini adalah penelitian riset secara aktif menghubungkan stakeholder dalam mempelajari aksi perubahan mengarah lebih positif. Proses PAR digunakan melalui cara identifikasi suatu permasalahan yang individual dengan masyarakat secara bersama-sama mulai proses identifikasi masalah, melakukan analisis, strategi penyelesaian permasalahan, aksi penyelesaian permasalahan sampai monitoring dan evaluasi. Strategi pengorganisasian masyarakat sebagai upaya penurunan angka Stunting dalam rangka penurunan Stunting adalah 1) Mengadakan edukasi tentang pentingnya gizi pada anak, 2) Adanya pengorganisasian maksimal oleh kelompok dalam proses perbaikan gizi pada anak, 3) Adanya tokoh yang mempelopori pemanfaatan lahan pekarangan posyandu untuk pemenuhan sumber gizi, 4) Ada pihak yang melakukan advokasi kebijakan desa yang mengenai penanggulangan Stunting. Hasil perubahan sosial dari penelitian adalah 1) Adanya pemahaman orang tua terhadap pemenuhan gizi pada anak, 2) Adanya partisipasi oleh kelompok dalam proses perbaikan gizi pada anak, 3) Ada pemanfaatan lahan pekarangan posyandu untuk pemenuhan sumber gizi, 4) Adanya kebijakan desa yang mengenai penanggulangan Stunting.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Kumalasari, Rashya04020220048@student.uinsby.ac.id04020220048
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorFalasifah, Nihlatulnihlatul.falasifah@uinsby.ac.id2027079304
Subjects: Dakwah > Dakwah bil Hal
Pemberdayaan
Kesehatan > Ibu dan Anak - Pelayanan Kesehatan
Kesehatan > Ibu dan Anak - Pelayanan Kesehatan
Keywords: Stunting; Gizi; Posyandu; Balita
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: Rashya Kumalasari
Date Deposited: 30 Jan 2024 11:54
Last Modified: 30 Jan 2024 11:54
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/67864

Actions (login required)

View Item View Item