This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Hidayat, Hanief Nur (2024) Detail engineering design (DED) sistem penyaluran air limbah domestik Kelurahan Tambak Osowilangun, Kecamatan Benowo, Kota Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Hanief Nur Hidayat_09020520033.pdf Download (26MB) |
|
Text
Hanief Nur Hidayat_09020520033_Full.pdf Restricted to Repository staff only until 27 March 2027. Download (26MB) |
Abstract
Pengelolaan timbulan air limbah domestik masih menjadi permasalahan bagi manusia dan lingkungan. Menurut studi EHRA dalam laporan Strategi Sanitasi Kota Surabaya, kelurahan Tambak Osowilangun merupakan wilayah dengan risiko pencemaran air limbah tinggi. Rekayasa lingkungan hadir dan diharapkan mampu menjadi solusi pengelolaan air limbah. Pada perencanaan ini, bertujuan untuk merancang skema penyaluran air limbah domestik melalui jaringan perpipaan, merancang bangunan pengolah air limbah domestik, serta merencanakan biaya pembangunan dan teknis pemeliharaannya. Direncanakan pelayanan penyaluran air limbah domestik meliputi 3 RW dengan sistem terpusat. Saluran direncanakan ditanam dengan kemiringan tertentu sesuai dengan kondisi topografi wilayah menggunakan pipa jenis PVC, sedangkan bangunan pengolah direncanakan sesuai karakteristik air limbah domestik wilayah tersebut. Hasil perencanaan menghasilkan timbulan air limbah pada wilayah tersebut mencapai 20 Liter/detik, dengan diameter pipa pembawa antara 100-250 mm. Digunakan sistem pemompaan air limbah ke elevasi lebih tinggi untuk menghindari limbah mencapai air tanah. Karakteristik limbah yang dibawa cukup tinggi pada parameter BOD dan COD, maka unit pengolahan upflow anaerobic baffled filtration dengan sistem gabungan anaerob-aerob dipilih menjadi unit pengolahan primer. Hasil estimasi biaya pembangunan adalah senilai Rp3,811,000,000 pada sistem penyaluran, dan senilai Rp237,000,000 pada bangunan pengolahan air limbah domestik.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Lingkungan Hidup Teknik Lingkungan |
||||||||||||
Keywords: | Wastewater engineering | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Studi Tehnik Lingkungan | ||||||||||||
Depositing User: | Hanief Nur Hidayat | ||||||||||||
Date Deposited: | 27 Mar 2024 02:42 | ||||||||||||
Last Modified: | 27 Mar 2024 02:42 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/69271 |
Actions (login required)
View Item |