This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Affiyanto, Harist Naufal (2024) Sejarah dan Perkembangan Batik Gajah Mungkur Khas Kota Gresik (1898 – 2022). Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Harist Naufal Affiyanto_ 03040220085 Full.pdf Restricted to Repository staff only until 15 July 2027. Download (2MB) |
|
Text
Harist Naufal Affiyanto_ 03040220085 OK.pdf Download (2MB) |
Abstract
Penelitian yang berjudul Sejarah Dan Perkembangan Batik Gajah Mungkur Khas Kota Gresik ( 1898 – 2022 ) bertujuan untuk menjelaskan (1) Bagaimana asal mula munculnya industri Batik di Gresik ? (2) Bagaimana perkembangan corak atau motif Batik Gresik (1898 – 2022) ? (3) Bagaimana dinamika industri Batik di Gresik (1898 – 2022) ? Untuk menangani permasalahan tersebut, penulis menggunakan metode sejarah, yang berarti langkah untuk merekonstruksi masa lalu secara sistematis dan objektif dengan cara mengumpulkan, mengkritik, dan menafsirkan data guna memperoleh fakta serta kesimpulan yang kuat. Dalam penelitian ini, digunakan teori Antropologi menurut Koentjaraningrat. Selanjutnya, data dianalisis dengan corak deskriptif naratif. Penelitian ini menyimpulkan bahwa, pertama, asal mula munculnya industri Batik Gajah Mungkur diciptakan atau dibuat oleh H. Djaelan bin Oemar bin Umar pada tahun 1890-an. Nama Batik Gajah Mungkur diambil karena di depan rumah H. Djaelan bin Oemar terdapat patung Gajah yang menghadap ke arah berlawanan atau mungkur sehingga H. Djaelan bin Oemar merasa nyaman melihatnya. Kedua, Batik Gajah Mungkur telah ada sejak dahulu kala dan mengalami banyak dinamika dalam corak atau motifnya. Corak atau motif ini sangat dipengaruhi oleh zaman dan penggunaan batik tersebut. Ketiga, Batik Gajah Mungkur mengalami dinamika seperti halnya industri lainnya, Batik Gajah Mungkur terus mengalami perberkembangan dalam hal pesan yang disampaikannya. Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor: pertama, Batik Gajah Mungkur mampu peka dan mengikuti perubahan zaman atau permintaan pasar; kedua, dukungan dari pemerintah Gresik dan masyarakat lokal, dan ketiga, pembangunan Bandar Griss.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Biografi Kebudayaan Jawa Kesenian Keterampilan |
||||||||||||
Keywords: | H. Djaelan bin Oemar; Batik Gajah Mungkur; kebudayaan | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Adab dan Humaniora > Sejarah dan Kebudayaan Islam | ||||||||||||
Depositing User: | Harist Naufal Affiyanto | ||||||||||||
Date Deposited: | 15 Jul 2024 07:07 | ||||||||||||
Last Modified: | 15 Jul 2024 07:07 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/71755 |
Actions (login required)
View Item |