This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Sulistyawati, Sulistyawati (2009) Pengaruh metode Ibrah Mauizah terhadap peningkatan prestasi belajar Pendidikan Agama Islam di SD Kyai Hasyim Surabaya. Undergraduate thesis, IAIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Cover.pdf Download (402kB) |
||
|
Text
bab1.pdf Download (180kB) | Preview |
|
|
Text
bab2.pdf Download (257kB) | Preview |
|
Text
bab3-daftar pustaka.pdf Download (178kB) |
Abstract
Sulistyawati, 2009, Pengaruh Metode Ibrah mauizah Terhadap Peningkatan Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam di SD Kai Hasyim Surabaya. Metode merupakan salah satu faktor-faktor lain yang mampu menunjang keberhasilan siswa, dengan digunakannya metode yang telah ada diharapkan dapat mempengaruhi prestasi belajar khususnya PAI. Fenomena yang terjadi banyak orang tua yang kurang memperhatikan prestasi belajar Pendidikan Agama Islam, mereka lebih mengedepankan pengetahuan umum. Dengan digunakan Metode Ibrah Mauizah siswa didik dengan teladan dan nasihat–nasihat yang baik. Disini peranan metode sangat penting, karena dengan metode yang menarik membuat siswa tertarik untuk menonjolkan rasa ingin tahunya dengan nasihat yang ada. Dari latarbelakang itu muncul rumusan masalah, a. Bagaimana pelaksanaan metode ibrah mauizah dalam pembelajaran PAI di SD Kyai Hasyim Surabaya?, b. Bagaimana prestasi belajar siswa di SD Kyai Hasyim Surabaya dalam penggunaaan metode ibrah mauizah?, c. Adakah pengaruh Metode Ibrah Mauizah Terhadap Prestasi Belajar Siswa di SD Kyai Hasyim Surabaya? Penelitian ini dilakukan pada siswa-siswi kelas V SD Kyai Hayim Surabaya dengan populasi 46 siswa. Bentuk penelitian adalah kuantitatif sedangkan metode pengumpulan datanya melalui wawancara, angket, dan dokumentasi. Dan analisa datanya menggunakan statistik korelasi product moment. Mengingat Metode Ibrah Mauizah merupakan salah satu metode yang dapat mempengaruhi prestasi belajar, maka seorang guru dituntut untuk mempunyai pengetahuan yang luas. Berdasarkan data-data nilai hasil/ penelitian diketahui bahwa pelaksanaan metode ibrah mauizah di SD Kyai Hasyim berjalan dengan baik, hal ini juga karena penggunaan beberapa metode yang saling melengkapi. Adapun prestasi belajar siswa dalam penggunaan metode ibrah mauizah ada peningkatan, mereka senang dengan metode ini, karena dengan nasihat mereka tidak lupa, jadi dalam penelitian ini ada pengaruh metode ibrah mauizah terhadap prestasi belajar siswa dikategori cukup. Hal ini diketahui setelah dikonsultasikan nilai r kerja terhadap interprestasi nilai r product moment.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||
Subjects: | Pendidikan > Prestasi Belajar Pendidikan > Metode |
||||||
Keywords: | Metode Ibrah Muziah | ||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Editor: Library Administrator----- Information-----http://library.uinsby.ac.id | ||||||
Date Deposited: | 29 Oct 2009 | ||||||
Last Modified: | 09 Oct 2018 08:44 | ||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/7275 |
Actions (login required)
View Item |