Analisis kemampuan berpikir kreatif dan hasil belajar Matematika siswa melalui penerapan model pembelajaran kreatif-produktif berbasis quiz team

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Azizah, Karimah Nuril (2024) Analisis kemampuan berpikir kreatif dan hasil belajar Matematika siswa melalui penerapan model pembelajaran kreatif-produktif berbasis quiz team. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Karimah Nuril Azizah_06030420050 full.pdf
Restricted to Repository staff only until 3 September 2027.

Download (6MB)
[img] Text
Karimah Nuril Azizah_06030420050.pdf

Download (1MB)

Abstract

Proses berpikir kreatif dalam pembelajaran matematika adalah siswa mampu menyelesaikan suatu persoalan matematika lebih menekankan proses menghasilkan solusi bervariasi yang bersifat baru dan unik. Dengan demikian, anak mempunyai kebebasan dan ruang untuk mengekspresikan kreativitasnya, sehingga dapat menciptakan perubahan terhadap hasil belajar siswa. Hasil belajar berfungsi sebagai alat penilaian kemajuan siswa dan memberikan umpan balik yang bermanfaat untuk meningkatkan proses pembelajaran demi mencapai tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek yang digunakan adalah kelas VIII B SMP Negeri 22 Surabaya yang terdiri atas enam siswa yang memiliki tingkat berpikir kreatif dan hasil belajar tinggi, sedang, dan rendah. Pemilihan siswa berdasarkan hasil belajar dari penerapan model pembelajaran kreatif-produktif berbasis quiz team dan pertimbangan guru mata pelajaran matematika. Instrumen yang digunakan terdiri dari tes berpikir kreatif dan hasil belajar dan pedoman wawancara. Hasil pada penelitian penerapan model pembelajaran kreatif-produktif berbasis quiz team menunjukkan bahwa subjek pada katagori tinggi menunjukkan bahwa siswa dengan kemampuan tinggi memasuki kategori siswa yang sangat kreatif. Siswa mampu menyelesaikan soal yang diberikan dengan fasih, kebaruan dan fleksibel. Subjek pada katagori sedang, menunjukkan bahwa siswa dengan kemampuan sedang memasuki kategori siswa yang kreatif. Siswa mampu menyelesaikan soal yang diberikan dengan fasih dan fleksibel. Sedangkan subjek pada kategori rendah, menunjukkan bahwa siswa dengan kemampuan rendah memiliki kategori siswa yang tidak kreatif. Namun demikian, hasil belajar siswa menunjukkan bahwa kurangnya literasi membuat hasil belajar siswa belum memenuhi Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM).

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Azizah, Karimah NurilAzizahrima28@gmail.com06030420050
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorYanti, Aning Widaaning.widayanti@uinsa.ac.id0007128007
Thesis advisorYudi, Usmanasyifa3.AF@gmail.com2024016501
Subjects: Metode Pembelajaran
Matematika
Keywords: Kemampuan berpikir; hasil belajar; Matematika; model pembelajaran; quiz team
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Karimah Nuril Azizah
Date Deposited: 03 Sep 2024 05:21
Last Modified: 03 Sep 2024 05:21
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/72927

Actions (login required)

View Item View Item