This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Irawanti, Deva Fitria (2024) Pengaruh tingkat pemahaman, kesadaran dan lingkungan sosial masyarakat terhadap keputusan membayar zakat pertanian pada Gapoktan Gawe Makmur (Dusun Jejel, Desa Plabuhanrejo, Kec. Mantup, Kab. Lamongan). Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Deva Fitria Irawanti_08020520018.pdf Download (3MB) |
|
Text
Deva Fitria Irawanti_08020520018_Full.pdf Restricted to Repository staff only until 23 September 2027. Download (3MB) |
Abstract
Skripsi ini berjudul “Pengaruh Tingkat Pemahaman, Kesadaran Dan Lingkungan Sosial Masyarakat Terhadap Keputusan Membayar Zakat Pertanian Pada Gapoktan Gawe Makmur (Dusun Jejel, Desa Plabuhanrejo, Kec. Mantup, Kab. Lamongan)” ini merupakan hasil penelitian kuantitatif yang memiliki tujuan untuk menjawab pertanyaan mengenai apakah pemahaman, kesadaran dan lingkungan sosial memiliki pengaruh secara parsial maupun simultan terhadap keputusan masyarakat anggota Gapoktan Gawe Makmur Dusun Jejel dalam membayar zakat pertanian. Dalam penelitian ini, metode yang digunakan oleh penulis ialah metode survei melalui pendekatan field research. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 58 responden. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik non probability sampling dengan metode total sampel. Alat analisis data yang digunakan untuk menguji beberapa uji seperti uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, uji statistik, dan uji hipotesis adalah SPSS 26. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa pemahaman tidak memiliki pengaruh secara parsial terhadap keputusan masyarakat, karena terdapat variabel independent lain yang lebih mempengaruhi variabel dependent, yaitu variabel kesadaran yang memiliki pengaruh secara parsial terhadap keputusan masyarakat, dan lingkungan sosial memiliki pengaruh secara parsial terhadap keputusan masyarakat membayar zakat pertanian. Adapun pemahaman, kesadaran dan lingkungan sosial secara simultan memiliki pengaruh terhadap keputusan masyarakat membayar zakat pertanian pada Gapoktan Gawe Makmur Dusun Jejel. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, adapun saran dari peneliti untuk penelitian ini yaitu Gapoktan Gawe Makmur bersama dengan pemuka agama setempat dan Ta’mir Masjid Dusun Jejel lebih banyak banyak memberikan kajian-kajian rutin yang membahas tentang zakat pertanian, memberikan berbagai informasi tentang pentingnya zakat pertanian yang sudah mencapai nisab serta manfaat yang didapat dari zakat pertanian, mengajak masyarakat setempat untuk sama-sama membayar zakat pertaniannya dan berharap agar Amil yang dipercaya oleh para mustakhiq dapat mengelola aset zakat pertanian tersebut dengan baik. Sehingga masyarakat akan tertarik dan dapat membuat keputusan untuk dapat membayarkan zakat pertaniannya.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Zakat | ||||||||
Keywords: | Pemahaman; kesadaran; lingkungan sosial; keputusan; zakat | ||||||||
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Zakat dan Wakaf | ||||||||
Depositing User: | Deva Fitria Irawanti | ||||||||
Date Deposited: | 23 Sep 2024 01:36 | ||||||||
Last Modified: | 23 Sep 2024 01:36 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/73861 |
Actions (login required)
View Item |