Pemberdayaan ibu-ibu PKK melalui pengembangan usaha hidroponik di Desa Bungurasih Kecamatan Waru Kabupaten Sidoarjo

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Hermayati, Nadia Rahma (2025) Pemberdayaan ibu-ibu PKK melalui pengembangan usaha hidroponik di Desa Bungurasih Kecamatan Waru Kabupaten Sidoarjo. Undergraduate thesis, Uin Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Nadia Rahma Hermayati_04010221012 OK.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Nadia Rahma Hermayati_04010221012 Full.pdf
Restricted to Repository staff only until 16 April 2028.

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai pemberdayaan Ibu-Ibu PKK melalui pemanfaatan asset berupa pekarangan yang dimanfatkan Ibu-Ibu PKK sebagai salah satu usaha pertanian modern hidroponik di Desa Bungurasih Kecamatan Waru Kabupaten Sidoarjo. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kemandirian ekonomi dan kesejahteraan sosial melalui peningkatan keterampilan budidaya hidroponik serta pengelolaan usaha secara berkelanjutan. Metode pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu ABCD (Asset Based Community Development) yakni pendekatan berbasis asset. Penelitian ini terdiri atas lima tahapan yaitu Discovery, Dream, Design, Define, dan Destiny, yang disebut dengan 5D. Pada penelitian ini terdapat asset SDM yang berupa pengetahuan (head), keterampilan (hand), dan empati (heart) yang digunakan untuk mengembangkan usaha hidroponik agar terus berkelanjutan di Desa Bungurasih. Upaya pemberdayaan yang dilakukan pada kegiatan ini yaitu edukasi branding pemasaran dan penguatan kelompok, pelatihan pembuatan olahan dari pakcoy hidroponik, dan penambahan variasi bibit melon hidroponik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program pemberdayaan ini berhasil meningkatkan pemahaman dan keterampilan Ibu-Ibu PKK dalam mengelola usaha hidroponik. Selain itu, terdapat peningkatan motivasi dan semangat kewirausahaan yang mendorong mereka untuk lebih mandiri dalam mengembangkan usaha. Dukungan dari berbagai pihak, seperti pemerintah desa dan komunitas lokal, juga berperan dalam memperkuat keberlanjutan program ini. Proses pemberdayaan ini relevan dengan dakwah bil hal karena mengajak masyarakat turut langsung mengikuti semua program kegiatan dalam proses pemberdayaan melalui pengembangan usaha hidroponik.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Hermayati, Nadia Rahmanadiarahmahermayati@gmail.com04010221012
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorSyam, Nursama@yahoo.com2007055801
Subjects: Pemberdayaan > Pemberdayaan Perempuan
Keywords: Pemberdayaan; Hidroponik; Pengembangan Usah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: Nadia Rahma Hermayati
Date Deposited: 16 Apr 2025 04:47
Last Modified: 16 Apr 2025 04:47
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/79465

Actions (login required)

View Item View Item