This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Anggraeni, Vitri Yani (2025) Transformasi peran perempuan berpendidikan bidang ekonomi dalam pengelolaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) Sejahtera di Desa Pnokawan,Kecamatan Krian, Kabupaten Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
![]() |
Text
Vitri Yani Anggraeni_10020321073.pdf Download (3MB) |
![]() |
Text
Vitri Yani Anggraeni_10020321073_Full.pdf Restricted to Repository staff only until 15 July 2028. Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perubahan peran perempuan berpendidikan dalam pengelolaan BUMDes Sejahtera di Desa Ponokawan, Kecamatan Krian,Kabupaten Sidoarjo. Pendidikan menjadi faktor utama yang mendorong perempuan untuk tidak hanya berkontribusi dalam ranah domestik, tetapi juga berpartisipasi aktif dalam penembangan ekonomi dan sosial desa. Studi ini menggunakan pendekatan teori strukturasi Anthony Giddens guna memahami bagaimana perempuan dengan latar belakang pendidikan memanfaatkan kemampuannya dalam hal akademik ataupun pelatihan dan keterampilan manajerial mereka dalam mengelola BUMDes Sejahtera sebagai agen perubahan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian mengungkap bahwa perempuan berpendidikan di Desa Ponokawan berperan strategis sebagai perencana, pelaksana, dan penggerak dalam kegiatan BUMDes Sejahtera. Mereka berhasil mengimplemetasikan pengetahuan yang dimiliki dengan kondisi sosial lokal, sehingga mendukung pemberdayaan masyarakat serta meningkatkan kesejahteraan desa. Selain itu, dukungan sosial serta kebijakan desa yang inklusif turut memperkuat peran perempuan dan membantu mengurangi stereotip gender. Perempuan dengan latar belakang pendidikan tinggi cenderung memiliki akses yang lebih luas untuk terlibat dalam proses strategis dan pengambilan keputusan. Sementara itu, perempuan dengan pendidikan tingkat menengah atas umumnya masih terikat pada pelaksanaan tugas domestik dan memiliki peran terbatas di sektor publik. Oleh karena itu, pendidikan berperan sebagai modal penting yang mampu mendorong pemberdayaan sosial dan ekonomi perempuan di tingkat desa. Studi ini memberikan kontribusi teoretik terhadap pengembangan konsep transformasi peran perempuan berpendidikan dalam ekonomi desa, serta manfaat praktis bagi pemerintah desa dalam merancang kebijakan pemberdayaan perempuan. Temuan ini juga diharapkan dapat menginspirasi perempuan lain untuk memanfaatkan pendidikan sebagai modal dalam berkontribusi terhadap pengembangan desa yang inklusif dan berkelanjutan.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Pemberdayaan > Perempuan | ||||||||
Keywords: | Perempuan berpendidikan; transformasi peran; BUMDES sejahtera | ||||||||
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi | ||||||||
Depositing User: | Vitri Yani Anggraeni | ||||||||
Date Deposited: | 15 Jul 2025 03:06 | ||||||||
Last Modified: | 15 Jul 2025 03:06 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/82559 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |