This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Hidayati, Alif Nur (2010) FA'ALIYAH TATBIQ TADRIS AL-ARABIYAH BI ISTIKHDAM TAQSIM AL-TAHSIL LI MAJMU'AH AL-TALAB (STUDENT TEAMS ACHIEVMENT DIVISIONS) NAHWA DAWAFI' AL-TALAB FI TA'LIM AL-LUGHAH AL-ARABIYAH BI AL-MADRASAH AL-TSANAWIYAH AL-ISLAMIYAH AL-HUKUMIYAH BABAT LAMONGAN. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (12kB) | Preview |
|
|
Text
COVER.pdf Download (396kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (222kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (315kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (414kB) | Preview |
Abstract
Skripsi ini berjudul : Efektifitas Penerapan Model Pembelajaran Student Team Achievement Division terhadap motivasi siswa dalam belajar bahasa Arab di Madarasah Tsanawiyah Negeri Babat Lamongan.
Terpilihnya judul tersebut didasarkan atas asumsi bahwa model pembelajaran student team achievement division sangat tepat digunakan untuk meningkatkan motivasi siswa dalam belajar, seperti yang ada di Maddrasah Tsanawiyah Negeri Babat karena model pembelajaran ini adalah model pembelajaran kelompok yang menuntut siswa untuk berperan aktif, selain dengan adanya persaingan kelompok pemberian reward atau penghargaan juga dapat memberikan motivasi kepada siswa, siswa akan terpacu untuk belajar sebelumnya. Sedankan dengan pembentukan tim atau kelompok dapat menumbuhkan sikap saling bekerja sama, saling menghargai satu sama lain, dan saling mengajarkan. Atas dasar permasalahan diatas, maka tujuan penulisan skripsi ini adalah ingin mengetahui bagaimana penerapan model pembelajaran STAD di Madrasah Tsanawiyah Negeri Babat Lamongan, mengetahui motivasi siswa dalam belajar bahasa arab di Madrasah Tsanawiyah Negeri Babat Lamongan, mengetahui efektifitas penerapan model pembelajaran student teams achievement division terhadap motivasi siswa dalam belajar bahasa arab di madrasah Tsanawiyah negeri Babat Lamongan.
Skripsi ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan rumus product moment. Untuk mendapatkan data-data yang berhubungan dengan pembahasan, maka penulis menggunakan 4 instrumen pengumpulan data, yaitu: interview, observasi, dokumentasi dan angket. Setelah mendapatkan data, penulis menganalisa sesuai dengan jenis datanya.
Adapun penulisan skripsi ini adalah penerapan model pembelajaran student teams achievement division di Madrasah Tsanawiyah Negeri Babat Lamongan berjalan cukup baik. Asumsi yang menyatakan bahwa adanya efektivitas penerapan model STAD terhadap motivasi siswa dalam belajar bahasa arab di Madrasah Tsanawiyah Negeri Babat Lamongan diterima dengan adanya dalil r hitung (0,447) lebih besar dari r tabel (0,304) 5% / (0,393) 1%. Akan tetapi efektivitasnya sedang atau cukup, dan jika dilihat pada tabel rxy terletak antara 0.40-0,70.
Demikian abstraksi penulisan ini, mudah-mudahan dapat membantu pembaca dalam memahaminya dengan baik. Amin.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||
Subjects: | Bahasa Arab Pendidikan |
||||||
Keywords: | Sistem Pembelajaran; Bahasa Arab | ||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Bahasa Arab | ||||||
Depositing User: | Editor: Library Administrator----- Information-----http://library.uinsby.ac.id | ||||||
Date Deposited: | 19 Aug 2010 | ||||||
Last Modified: | 12 Feb 2015 07:06 | ||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/8568 |
Actions (login required)
View Item |