Program siaran Ekspresi Anak Indonesia di Radio Suara Akbar Surabaya (SAS FM)

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Rakerisyanti, Rizky (2010) Program siaran Ekspresi Anak Indonesia di Radio Suara Akbar Surabaya (SAS FM). Undergraduate thesis, IAIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Rizky Rakerisyanti_B36206003.pdf

Download (1MB)

Abstract

Berhubungan dengan penelitian kali ini, ada dua persoalan yang dikaji dalam skripsi ini, yaitu: (1) Bagaimana program siaran Ekspresi Anak Indonesia, (2) Bagaimana format siaran yang ada dalam program siaran Ekspresi Anak Indonesia.
Untuk mengungkapkan persoalan tersebut secara menyeluruh dan mendalam, penelitian kali ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif dengan yang berguna untuk memberikan data-data mengenai program siaran Ekspresi Anak Indonesia beserta format-format siaran yang ada di dalamnya. Peneliti menggunakan analisis komparasi konstan untuk mendapatkan temuan abstrak yang didapatkan dari data-data di lapangan. Data yang diperoleh kemudian dikonfirmasikan dengan teori yang digunakan oleh peneliti, yakni teori difusi-inovasi dan teori Laswell, sehingga diperoleh penjelasan mengenai penyampaian sebuah inovasi oleh komunikator kepada khalayak melalui media radio dengan harapan penyampaian inovasi menjadi tepat guna bagi segmentasi pendengar anak-anak.
Dari hasil penelitian ini ditemukan bahwa (1) Program siaran Ekspresi Anak Indonesia yang ada di Radio SAS FM merupakan program yang layak sebagai program siaran keluarga. Karena program siaran Ekspresi Anak Indonesia menyiarkan materi yang bervariasi sehingga bisa dinikmati baik oleh anak-anak, remaja hingga orang dewasa. (2) Format siaran yang dilakukan dalam program siaran Ekspresi Anak Indonesia menggunakan format live show dan non live show. Unjuk Talenta Anak merupakan format yang masuk dalam kategori live show karena anak-anak dilibatkan secara langsung di studio bersama dengan penyair secara interaktif. Untuk kategori non live show, siaran mengutamakan kepada kreativitas penyiar yang melakukan siaran solo dalam menyampaikan pesan kepada anak-anak. Format non live show terdiri dari Kids Story, Pengetahuan Umum dan Informasi Seputar Anak. Adapun format siaran yang paling diminati pendengar adalah Unjuk Talenta Anak dengan pertimbangan sebagai bentuk apresiasi pihak pengelola kepada lembaga pendidikan anak (Play Group, TK dan Sekolah Dasar), sifatnya yang interaktif dengan melibatkan anak-anak secara langsung di studio hingga pertimbangan respon dari pendengar melalui line SMS.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Rakerisyanti, Rizky--UNSPECIFIED
Subjects: Ilmu Komunikasi
Komunikasi Islam
Media Massa
Telekomunikasi
Keywords: Progran Siara; Kreasi Anak Indonesia; format siaran
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Editor: Library Administrator----- Information-----http://library.uinsby.ac.id
Date Deposited: 22 Aug 2010
Last Modified: 24 Jan 2019 07:20
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/8644

Actions (login required)

View Item View Item