PENGGUNAAN MEDIA WINGEOM UNTUK MENINGKATKAN KETUNTASAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA MATERI GEOMETRI BANGUN RUANG

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Safroni, Akhmad (2016) PENGGUNAAN MEDIA WINGEOM UNTUK MENINGKATKAN KETUNTASAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA MATERI GEOMETRI BANGUN RUANG. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (938kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (892kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Isi.pdf

Download (310kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 1.pdf

Download (488kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 2.pdf

Download (563kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 3.pdf

Download (791kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 4.pdf

Download (834kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 5.pdf

Download (404kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (302kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana aktivitas guru dan bagaimana peningkatan ketuntasan hasil belajar matematika pada materi geometri bangun ruang kubus dan balok beserta sifat-sifatnya di kelas IV MI. Ma’arif Babatan Jati Sidoarjo setelah diterapkannya media software wingeom.Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Metode ini pada hakikatnya adalah perangkat-perangkat atau untaian dengan setiap perangkat terdiri dari empat komponen yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi yang tergabung dalam satu siklus. Hasil refleksi pada siklus tersebut akan digunakan sebagai bahan rujukan untuk pelaksanaan siklus berikut, sehingga proses dan hasil pelaksanaan siklus selanjutnya akan lebih baik. Siklus akan dihentikan apabila target kinerja yang ditentukan dapat tercapai, subjek penelitian ini adalah siswa kelas IV MI. Ma’arif Babatan Jati Sidoarjo yang berjumlah 41 siswa, yang terdiri atas 27 siswa laki-laki dan 14 siswa perempuan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa tindakan pembelajaran dan media yang digunakan atau diberikan memiliki dampak terhadap peningkatan hasil belajar matematika siswa. Dari data nilai pada pra siklus jumlah siswa yang mendapatkan nilai diatas KKM sebanyak 12 siswa dari 41 siswa atau 29% dari jumlah siswa.Hasiltes pada siklus I menunjukkan bahwa persentase ketuntasan belajar secara klasikal sebesar 73% atau 30 siswa.Hasil tes pada siklus II menunjukkan bahwa presentase ketuntasan belajar siswa secara klasikal sebesar 92% atau 38 siswa. Hal ini melebihi target minimum keberhasilan penelitian yang ditentukan yaitu 75% dari jumlah siswa. Berdasarkan data yang diperoleh pada pra siklus, siklus I dan siklus II tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan penggunaan media software wingeom pada pembelajaran matematika materi geometri bangun ruang kubus dan balok beserta sifat-sifatnya dapat meningkatkan ketuntasan hasil belajar siswa kelas IV di MI. Ma’arif Babatan Jati Sidoarjo.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Safroni, Akhmadakhmadsafroni@gmail.comUNSPECIFIED
Subjects: Metode Pembelajaran
Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Safroni Akhmad
Date Deposited: 13 Sep 2016 06:33
Last Modified: 13 Sep 2016 06:33
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/13973

Actions (login required)

View Item View Item