Pengaruh variasi pupuk kompos limbah ampas kelapa dan limbah baglog jamur terhadap pertumbuhan dan kandungan flavonoid tanaman daun dewa (Gynura Divaricata)

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Andini, Sinta Manzia (2024) Pengaruh variasi pupuk kompos limbah ampas kelapa dan limbah baglog jamur terhadap pertumbuhan dan kandungan flavonoid tanaman daun dewa (Gynura Divaricata). Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Sinta Manzia Andini_09040120062 full.pdf
Restricted to Repository staff only until 19 July 2027.

Download (2MB)
[img] Text
Sinta Manzia Andini_09040120062.pdf

Download (1MB)

Abstract

Tanaman daun dewa (Gynura divaricata) termasuk salah satu tanaman obat keluarga (toga) yang memiliki banyak manfaat. Tanaman ini dapat dibudidayakan dalam tanah yang lembab, subur, serta memerlukan nutrisi dan air yang cukup untuk memenuhi kebutuhan pertumbuhannya. Untuk menghasilkan tanaman yang optimal diperlukan usaha dalam perbaikan budidaya-nya yaitu dengan menggunakan bahan organik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian pupuk organik limbah ampas kelapa dan limbah baglog terhadap pertumbuhan tanaman daun dewa (Gynura divaricata). Penelitian ini dirancang dalam Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 7 perlakuan dengan 4 kali pengulangan. Parameter pengamatan meliputi tinggi tanaman, jumlah daun, diameter batang, dan kadar flavonoid total. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian kombinasi pupuk kompos limbah ampas kelapa dan limbah baglog berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan tinggi tanaman, jumlah daun, diameter batang dan kandungan flavonoid total. Perlakuan yang paling optimal terhadap parameter tinggi tanaman, jumlah daun dan diameter batang adalah perlakuan K6 (Kombinasi 100 gr limbah ampas kelapa dan 200 gr limbah baglog). Kadar flavonoid total tanaman daun dewa dengan nilai tertinggi pada perlakuan K4 (Kombinasi 50 gr limbah ampas kelapa + 250 gr limbah baglog) yakni 80,46 mgQE/g.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Andini, Sinta Manziasintamanzia@gmail.com09040120062
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorHidayati, Irulirulhidayati.alfatawi@gmail.com198102282014032001
Thesis advisorZummah, Atiqohatiqoh.zummah@uinsby.ac.id199111112019032026
Subjects: Bahan Obat
Industri RumahTangga
Pertanian
Keywords: Variasi pupuk kompos; limbah ampas kelapa; limbah baglog jamur; tanaman daun dewa (Gynura Divaricata)
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Studi Biologi
Depositing User: Sinta Manzia Andini
Date Deposited: 19 Jul 2024 03:11
Last Modified: 19 Jul 2024 03:11
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/71878

Actions (login required)

View Item View Item