GERAKAN SOSIAL ISLAM LOKAL MADURA; STUDI TERHADAP GERAKAN PROTES ISLAM LOKAL SUNNI MENENTANG IDEOLOGI SYI’AH DI SAMPANG.

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Juhari, Imam Bonjol (2014) GERAKAN SOSIAL ISLAM LOKAL MADURA; STUDI TERHADAP GERAKAN PROTES ISLAM LOKAL SUNNI MENENTANG IDEOLOGI SYI’AH DI SAMPANG. PhD thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (131kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (146kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Isi.pdf

Download (138kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Ringkasan.pdf

Download (185kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 1.pdf

Download (270kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 2.pdf

Download (227kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 3.pdf

Download (143kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 4.pdf

Download (626kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 5.pdf

Download (34kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (44kB) | Preview

Abstract

Gerakan protes Islam lokal Madura dalam menentang keberadaan
ideologi dan kelompok Syi’ah di Dusun Nangkernang Desa Karang Gayam Kecamatan Omben Kabupaten Sampang adalah sebuah peristiwa yang menegaskan bahwa banyak faktor yang bertali temali dalam menciptakan integrasi maupun disintegrasi sosial. Dalam aktualisasinya, gerakan protes orang Madura yang Islam Sunni ala NU, khususnya di Sampang yang muncul ke permukaan secara signifikan, diakibatkan oleh persoalan perbedaan ideologi. Akan tetapi, analisis empiris terhadap gerakan protes tersebut memunculkan
banyak faktor yang saling berkelindan, mulai dari persoalan ekonomi, budaya, sampai politik lokal.
Adapun rumusan masalah penelitian sebagai berikut:
1. bagaimana bentuk protes orang Madura terhadap gerakan ideologi keagamaan Syi’ah di Sampang. ?
2. Mengapa terjadi gerakan protes orang Madura terhadap ideologi keagamaan Syi’ah di Sampang.? 3. Apa dampak yang ditimbulkan oleh terjadinya gerakan protes Islam lokal Madura?
Sementara tujuan penelitian ini adalah: 1.Untuk mengetahui secara mendalam tentang bentuk resistensi orang Madura
terhadap gerakan ideologi keagamaan Syi’ah di Sampang. 2. Untuk menemukan faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya resistensi orang Madura terhadap gerakan ideologi keagamaan Syi’ah di Sampang. 3. Untuk mengetahui secara mendalam dampak yang ditimbulkan oleh gerakan protes Islam lokal Madura di Kecamatan Omben Kabupaten Sampang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif, dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah;
1. Pengamatan mendalam 2.Wawancara Mendalam 3. Dokumentasi. Sementara teknik analisis data yaitu: (1) reduksi data; (2) penyajian data; dan (3) penarikan kesimpulan atau verifikasi. Kesimpulan dari penelitian ini adalah: 1. Kelompok Islam lokal yang tergabung dalam beberapa elemen civil society seperti NU, MUI, BASSRA dan FMU Sampang-Pamekasan, menggunakan strategi gerakan protes dengan
kekerasan. Gerakan protes ini terjadi dua kali, yaitu; tanggal 29 Desember 2011, serta tanggal 26 Agustus 2012, yang menyebabkan jatuhnya korban jiwa sebanyak dua orang serta pembakaran seluruh aset milik kelompok Syi’ah. 2. Mobilisasi struktur dalam gerakan protes ini terjadi secara sistematis, dalam skala mikro maupun skala makro. Faktor-faktor terjadinya Gerakan Protes Islam Lokal Madura adalah: 1.Faktor Budaya dan Etnisitas. 2. Faktor Keluhan Sosial
(Grievance) 3.Faktor Pembingkaian (Framing) Gerakan Protes. 4. Faktor Struktur dukungan Politik.Dampak gerakan protes bagi kelompok Islam lokal tidak separah dengan apa yang terjadi pada kelompok Syi’ah. Walaupun demikian, ikatan-ikatan kekeluargaan, kesamaan etnis dan budaya, maupun modal
sosial lainnya telah lenyap akibat terjadinya perseteruan ini. Sementara dampak yang dialami oleh kelompok Syiáh, baik ekonomi, sosial, politik, keagamaan, psikologis, pendidikan, maupun dampak secara hukum.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (PhD)
Additional Information: Burhan Djamaluddin
Creators:
CreatorsEmailNIM
Juhari, Imam BonjolUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Subjects: Politik
Kebudayaan > Kebudayaan Islam
Keywords: Sunni; Syiah; Gerakan Islam Lokal; Madura
Divisions: Program Doktor > Ilmu Keislaman
Depositing User: Editor : Ummir Rodliyah------ Information------library.uinsby.ac.id
Date Deposited: 28 Feb 2015 10:10
Last Modified: 28 Feb 2015 10:10
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/1213

Actions (login required)

View Item View Item