Pengaruh program Kuliah Kerja Nyata (KKN) terhadap keterampilan komunikasi sosial mahasiswa UINSA: studi pada mahasiswa peserta KKN gelombang II UINSA tahun 2016

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Diyawati, Ika Mauli (2017) Pengaruh program Kuliah Kerja Nyata (KKN) terhadap keterampilan komunikasi sosial mahasiswa UINSA: studi pada mahasiswa peserta KKN gelombang II UINSA tahun 2016. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Cover.pdf

Download (807kB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (370kB)
[img] Text
Daftar Isi.pdf

Download (311kB)
[img]
Preview
Text
Bab 1.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
Bab 2.pdf

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
Bab 3.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text
Bab 4.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Bab 5.pdf

Download (257kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (378kB)

Abstract

Salah satu kewajiban mahasiswa ketika menempuh ilmu di perguruan tinggi ialah melaksanakan program Kuliah Kerja Nyata (KKN), dimana mahasiswa diharuskan untuk membaur dan berhubungan secara langsung dengan masyarakat. Skripsi ini difokuskan untuk mencari pengaruh Program Kuliah Kerja Nyata dengan keterampilan komunikasi sosial mahasiswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yakni metode kombinasi (mix method) dengan model urutan pembuktian (Sequential Explanatory). Melalui metode kuantitatif diketahui ada tidaknya pengaruh serta tingkat pengaruh Program Kuliah Kerja Nyata terhadap keterampilan komunikasi sosial mahasiswa, kemudian melalui metode kualitatif akan difokuskan untuk meneliti bagaimana bentuk pengaruh Program KKN terhadap keterampilan komunikasi yang dimiliki mahasiswa saat melaksanakan KKN. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh antara Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) terhadap keterampilan komunikasi sosial mahasiswa UIN Sunan Ampel Surabaya. Hal tersebut terlihat dari hasil uji regresi linier sederhana yang menunjukkan angka 0,000 Nilai ini < 0,05. Kemudian melalui pengujian sumbangan efektif variabel diketahui bahwa besarnya pengaruh Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) terhadap keterampilan komunikasi sosial mahasiswa UIN Sunan Ampel Surabaya 36,3%. Sedangkan Melalui uji korelasi product moment, pearson correlation diketahui ada korelasi positif 0,602. Artinya bahwa korelasi antara Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) terhadap keterampilan komunikasi sosial mahasiswa UIN Sunan Ampel Surabaya dalam kategori “Kuat”. Terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi adanya keterampilan komunikasi sosial ketika mahasiswa melaksanakan KKN diantaranya adalah pemahaman komunikasi saat pembekalan KKN, hubungan baik dengan warga, proses adaptasi dan pendekatan, Proses mengorganisir warga untuk berpartisipasi dalam pelaksanaan program KKN, serta pengalaman dan keterampilan komunikasi yang dimiliki sebelumnya. Beberapa bentuk pengaruh Program KKN terhadap keterampilan komunikasi sosial yang dimiliki mahasiswa saat KKN yakni keberanian bicara di depan masyarakat, keberanian dan etika berpendapat, penyesuaian penggunaan bahasa, kemampuan dan etika berdiskusi, serta membudayakan sikap ramah. Sesuai dengan asumsi teori akomodasi, mahasiswa ketika melaksanakan KKN melakukan penyesuaian ketika berkomunikasi lawan bicara, baik dari segi bahasa maupun perilaku yang ditunjukkan ketika sedang berkomunikasi. Selain itu mereka juga menentukan posisi interaksi ketika berhadapan dengan masyarakat, sesuai dengan teori adaptasi interaksi dimana ketika berkomunikasi mereka mempertimbangkan Requipments (kebutuhan), Expectation (harapan) dan Desire (keinginan).

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Diyawati, Ika Mauliikamaulidiya178@gmail.comUNSPECIFIED
Subjects: Ilmu Komunikasi
Keterampilan
Keywords: Komunikasi Sosial; Mahasiswa
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Ika Mauli Diyawati
Date Deposited: 11 Aug 2017 02:47
Last Modified: 11 Aug 2017 02:47
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/19286

Actions (login required)

View Item View Item