Analisis tingkat kesehatan bank umum syariah (BNI Syariah, BRI Syariah, BTN Syariah, Bank Syariah Mandiri) periode triwulan I tahun 2016 – triwulan II tahun 2017 menggunakan metode Risk-Based Bank Rating (RBBR) dalam menjaga eksistensi dan profesionalitas perbankan syariah

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Rezaldy, Diky (2018) Analisis tingkat kesehatan bank umum syariah (BNI Syariah, BRI Syariah, BTN Syariah, Bank Syariah Mandiri) periode triwulan I tahun 2016 – triwulan II tahun 2017 menggunakan metode Risk-Based Bank Rating (RBBR) dalam menjaga eksistensi dan profesionalitas perbankan syariah. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img]
Preview
Text
Diky Rezaldy_G94214165.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Skripsi yang berjudul ”Analisis tingkat kesehatan bank umum syariah (BNI Syariah, BRI Syariah, BTN Syariah, Bank Syariah Mandiri) periode triwulan I tahun 2016 – triwulan II tahun 2017 menggunakan metode Risk-Based Bank Rating (RBBR) dalam menjaga eksistensi dan profesionalitas perbankan syariah” ini merupakan hasil penelitian kualitatif yang bertujuan menjawab pertanyaan bagaimana analisis tingkat kesehatan bank umum syariah (BNI Syariah, BRI Syariah, BTN Syariah, Bank Syariah Mandiri) yang diuji menggunakan metode risk based bank rating (RBBR) pada periode triwulan I tahun 2016 – triwulan II tahun 2017 dan bagaimana tingkat kesehatan perbankan syariah yang baik saat diuji dengan metode risk based bank rating (RBBR) pada periode triwulan I tahun 2016 – triwulan II tahun 2017. Metodologi penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian verifikatif. Pengumpulan data dilakukan dengan literasi, dalam hal ini pengambilan data diperoleh melalui website Otoritas Jasa Keuangan (www.ojk.go.id), laporan keuangan dan laporan good corporate governance diperoleh dari website BNI Syariah (www.bnisyariah.co.id),Bank Syariah Mandiri (www.syariahmandiri.co.id ), BTN Syariah (www.btn.co.id) dan BRI Syariah (www.brisyariah.co.id). Hasil penelitian yang diperoleh adalah berdasarkan penilaian tingkat kesehatan bank umum syariah yang diuji menggunakan metode risk based bank rating (RBBR) dalam aspek risk profile, good corporate governance, earning, capital didapatkan hasil bahwa tingkat kesehatan Bank BNI Syariah dinyatakan Sehat dengan meraih total persentase penilaian tingkat kesehatan sebesar 83,33%, selajutnya penilaian tingkat kesehatan pada Bank BRI Syariah mendapat predikat Sehat dengan meraih total persentase penilaian tingkat kesehatan sebesar 83,33%, Pada Bank BTN Syariah mendapat predikat Sangat Sehat dengan meraih total persentase penilaian tingkat kesehatan sebesar 90,00% dan Bank Syariah Mandiri mendapat predikat Sehat dengan meraih total persentase penilaian tingkat kesehatan sebesar 83,33%, berdasarkan hasil penilian terhadap bank umum syariah tersebut dinilai mampu menghadapi pengaruh negatif yang signifikan dari perubahan kondisi bisnis dan faktor eksternal lainnya tercermin dari peringkat faktor-faktor penilaiannnya antara lain profil resiko, penerapan prinsip Good Corporate Governance, rentabilitas, dan permodalan yang secara umum baik. Hal ini juga membuktikan bahwa pihak perbankan mampu menjaga profesionalitas dalam pengelolaan dana pihak ketiga serta mampu bersaing dengan baik dan menjaga eksistensi perbankan syariah didalam masyarakat. Hasil dari penelitian tingkat kesehatan bank umum syariah dengan menggunakan metode risk based bank rating ini juga dapat dijadikan sebagai acuan dalam kegiatan evaluasi, saran perbaikan dalam rangka menjaga eksistensi perbankan syariah didalam masyarakat.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Rezaldy, Dikyrezaldy1476@gmail.comUNSPECIFIED
Subjects: Bank dan Perbankan Islam
Keywords: Kesehatan Bank; Risk Based Bank Rating; Bank Umum Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Rezaldy Diky
Date Deposited: 05 Feb 2018 07:25
Last Modified: 05 Feb 2018 07:25
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/22176

Actions (login required)

View Item View Item