Penerapan terapi qona’ah dalam mengatasi kecemasan dan ketakutan pasangan suami istri yang belum dikaruniai anak di desa Brumbungan Lor Gending Probolinggo

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Alfiah, Ayu (2018) Penerapan terapi qona’ah dalam mengatasi kecemasan dan ketakutan pasangan suami istri yang belum dikaruniai anak di desa Brumbungan Lor Gending Probolinggo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img]
Preview
Text
Ayu Alfiah_ B73214060.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Fokus penelitian ini adalah (1) Bagaimana penerapan terapi qona’ah pada pasangan suami istri yang belum memiliki anak di Desa Brumbungan Lor Gending Probolinggo dalam mengatasi kecemasan dan rasa takutnya, (2)Bagaimana hasil penerapan terapi qona’ah pada pasangan suami istri yang belum memiliki anak di Desa Brumbungan Lor Gending Probolinggo dalam mengatasi kecemasan dan rasa takutnya. Peneliti menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus yang kemudian dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif komparatif sedangkan dalam pengumpulan data melalui observasi dan wawancara. Setelah data terkumpul data kemudian dianalisis. Analisis dilakukan untuk mengetahui proses serta hasil akhir dengan membandingkan langkah terapi antara teori dan kenyataan di lapangan serta membandingkan kondisi klien sebelum dan sesudah mendapatkan konseling. Peneliti menyimpulkan bahwa proses terapi adalah melalui identifikasi masalah, diagnosa, prognosa, treatment/terapi dan Follow up/evaluasi. Pada penelitian ini, proses konseling yang terjadi menggunakan terapi qanaah dengan lima teknik yaitu kesadaran santai, melepaskan penilaian diri, sesi terima kasih, kasih sayang dan pengampunan terhadap diri sendiri, dan berbicara dengan orang lain. Terapi qanaah ini bertujuan untuk mengurangi kecemasan dan ketakutan yang dialami oleh klien. Selain itu agar klien mampu menerima kenyataan yang ada saat ini dengan lapang dada dan tidak putus asa untuk terus berusaha serta pasrah kepada Allah setelah banyak usaha yang dilakukan.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Alfiah, Ayuayualfiah@gmail.comUNSPECIFIED
Subjects: Bimbingan Konseling
Psikologi > Psikologi Anak
Psikologi > Kecemasan
Keywords: Terapi qana'ah; kecemasan; ketakutan
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Alfiah Ayu
Date Deposited: 13 Feb 2018 04:14
Last Modified: 13 Feb 2018 04:14
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/22976

Actions (login required)

View Item View Item