Pengembangan buku panduan Terapi Aversi untuk mengurangi emosi negatif pada anak

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Khasanah, Uswatun (2018) Pengembangan buku panduan Terapi Aversi untuk mengurangi emosi negatif pada anak. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img]
Preview
Text
Uswatun Khasanah_B93214094.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://digilib.uinsby.ac.id/id/eprint/24612

Abstract

Fokus penelitian ini adalah 1) Bagaimana proses pengembangan buku panduan terapi aversi untuk mengurangi emosi negative pada anak di Tawaran Kenduruan Tuban? 2) Bagaimana hasil pengembangan buku panduan terapi aversi untuk mengurangi emosi negative pada anak di Tawaran Kenduruan Tuban ? Dalam menjawab permasalahan tersebut, penelitian ini menggunakan metode penelitian research and development dengan analisa deskriptif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan wawancara dan observasi yang disajikan dalam bab penyajian data dan analisis data. Kemudian proses pembuatan produk dilakukan untuk memudahkan dalam menerapkan proses konselng. Penerapan konseling dalam menyelesaikan masalah tersebut dengan menggunakan terapi aversi yang berupa buku panduan Tetap Tenang Dengan Emosi Anak, yang berisi panduan bagi orang tua dengan berbagai cara penanganan terhadap anak ketika sedang meluapkan emosi negatifnya. Permasalahan konseli yakni selalu meluapkan emosi negative dengan menangis dan marah disetiap keinginannya. Subyek belum bisa berbicara dengan baik saat menginginkan sesuatu. Setip kali subyek menginginkan sesuatu subyek selalu marah dan menangis terlebih dahulu. Proses penerapan konseling yang pertama yaitu menentukan perencannaa dengan assessment. Setelah itu peneliti merancang produk awal atau melakukan tujuan untuk mengurangi emosi negative anak tersebut. Setelah menemukan terapi yang cocok dengan konseli maka peneliti mulai melakukan terapinya dengan terapi aversi. Peneliti merancang produk yakni buku panduan terapi aversi dengan judul Tetap Tenang Dengan Emosi Anak. Didalamnya terdapat terapi aversi yang cocok untuk konseli setelah melewati proses revisi dan uji ahli. Terapi aversi disini dilakukan peneliti untuk mengurangi hal maladptif yang terjadi pada konseli. Pertama konseli diberikan terapi aversi berupa fisik yakni mencubit karena konseli tidak meyukainya. Kemudian kesukaan dan perjanjian. konseli akan diberikan hadiah dan dikurangi hal yang tidak disukainya jika konseli masih melakukan emosi negative tersebut. Proses konseling dilakukan dirumah konseli beserta ibu konseli karena nantinya ibu konseli juga yang akan melakukan proses konseling tersebut. Hasil dari penerapan konseling ini yaitu konseli dapat mengutarakan apa yang diinginkannya dengan baik, tanpa harus marah atau menangis lebih patuh dengan orang tua, menjadi pribadi yang lebih baik. hasil dari buku panduan terapi aversi cukup baik bagi pembaca setelah melakukan proses uju ahli dan revisi bebrapa kali.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Khasanah, Uswatunuswatunmaret23@gmail.comUNSPECIFIED
Subjects: Buku > Buku Pelajaran
Keywords: Research And Development; Terapi Aversi; EmosiNegatif
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Editor : Abdun Nashir------ Information------library.uinsby.ac.id
Date Deposited: 03 May 2018 04:10
Last Modified: 03 May 2018 04:19
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/24612

Actions (login required)

View Item View Item