Implementasi manajemen perubahan dalam mewujudkan Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) di SMP Negeri 1 Sidoarjo

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Muallimah, Atsarotul (2011) Implementasi manajemen perubahan dalam mewujudkan Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) di SMP Negeri 1 Sidoarjo. Undergraduate thesis, IAIN Sunan Ampel Surabaya.

[img]
Preview
Text
Atsarotul Mualimah_D03206085.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini adalah hasil penelitian tentang Manajemen Perubahan dalam mewujudkan Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) di SMP Negeri 1 Sidoarjo. Dan dalam skripsi ini penulis mencoba menguraikan tentang implementasi manajemen perubahan dalam mewujudkan RSBI. Pendidikan ini merupakan salah satu aspek pembangunan yang menempati posisi strategis dimana keberadaannya diharapkan mampu mengelola suatu input yang mampu menjadi pelaku pembangunan disegala bidang, dan pendidikan juga merupakan upaya untuk menciptakan perubahan kearah yang lebih baik. Sebagaimana yang telah dilakukan SMP Negeri 1 Sidoarjo yang dulunya merupakan Sekolah Standar Nasional dan dirubah menjadi Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional. Hal ini terjadi karena adanya penunjukan dari Direktorat Pembinaan SMP DirjenDikdasmen Depdiknas, yang memilih SMP Negeri 1 Sidoarjo sebagai Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional dengan mempertimbangkan dari berbagai pertimbangan. Proses Pendidikan dan pembelajaran akan berjalan dengan optimal dengan adanya manajemen yang baik, misalnya manajemen SDM, dalam mengelola SDM ini diharapkan dapat menghasilkan lulusan yang berkualitas. maka dari itu dalam mewujudkan Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional SMP Negeri 1 Sidoarjo menerapkan Manajemen yang dinamakan Manajemen Perubahan. Tujuan penelitian ini untuk menjawab pertanyaan: Bagaimana konsep manajemen perubahan dalam mewujudkan RSBI di SMP Negeri 1 Sidoarjo, bagaimana Implementasi manajemen perubahan dalam mewujudkan Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional di SMP Negeri 1Sidoarjo, serta untuk mengetahui faktor pendukung dan faktor penghambat dari Implementasi Manajemen Perubahan dalam mewujudkan Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Adapun metode pengumpulan data adalah observasi, interview, dan dokumentasi. Teknik analisis data dengan menggunakan analisis kualitatif deskriptif. Adapun langkah dalam teknik analisis data meliputi reduksi data, display data, verifikasi dan simpulan. Dari hasil penelitian ini, implementasi dari manajemen perubahan dalam mewujudkan RSBI yaitu untuk memberikan suatu perbaikan manajemen untuk menjadikan yang lebih baik, pada proses selanjutnya diharapkan agar pihak sekolah mampu mewujudkan sekolah yang setara dengan sekolah Luar Negeri dan sesuai dengan Standar sekolah Internasional. Lulusannya diharapkan mampu bersaing dengan lulusan sekolah Luar Negeri sesuai tujuan pendidikan Nasional.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Muallimah, AtsarotulUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Keywords: Manajemen perubahan, Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Kependidikan Islam
Depositing User: Editor : samid library.uinsby.ac.id
Date Deposited: 31 May 2018 02:39
Last Modified: 31 May 2018 02:39
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/25240

Actions (login required)

View Item View Item