This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Rachmah, Nur Ainiya (2018) Peningkatan keterampilan menyimak materi Hālāt al Hadīqah mata pelajaran Bahasa Arab melalui penerapan media Audio Visual pada siswa Kelas III MI Tahsinul Akhlaq Bahrul Ulum Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Nur Ainiya Rachmah_D77213086.pdf Download (12MB) |
Abstract
Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya keterampilan menyimak siswa siswi kelas III MI Tahsinul Akhlaq Bahrul Ulum Surabaya pada mata pelajaran bahasa Arab. Kurangnya variasi pembelajaran guru menjadikan siswa-siswi seringkali kurang serius untuk menyimak materi yang disampaikan. Sebab itu, peneliti menerapkan media audio visual untuk meningkatkan keterampilan menyimak mata pelajaran bahasa Arab siswa kelas III MI Tahsinul Akhlaq Bahrul Ulum Surabaya pada materi Ḥālāt al-Ḥadīqah. Adapun rumusan masalah penelitiannya yakni : (1) Bagaimanakah penerapan media audio visual dalam meningkatkan keterampilan menyimak materi Ḥālāt al-Ḥadīqoh mata pelajaran bahasa Arab pada siswa siswi kelas III MI Tahsinul Akhlaq Bahrul Ulum Surabaya ? ; (2) Bagaimanakah peningkatan keterampilan menyimak dalam materi Ḥālāt al-Ḥadīqoh mata pelajaran bahasa Arab sebelum dan sesudah penerapan media audio visual pada kelas III MI Tahsinul Akhlaq Bahrul Ulum Surabaya ?. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK), menggunakan model Kurt Lewin yang terdiri dari dua siklus dengan empat tahapan yakni Perencanaan (1), Pelaksanaan (2), Observasi (3), dan Refleksi (4). Teknik pengumpulan data yang digunakan yakni observasi, wawancara, penilaian unjuk kerja, dan dokumentasi. Hasil penelitiannya yaitu (1) Penerapan media audio visual dalam meningkatkan keterampilan menyimak materi Hālāt al-Hadīqah pada siswa siswi kelas III MI Tahsinul Akhlak Surabaya mampu berjalan dengan baik. Hal tersebut dapat dilihat dari hasil prosentase pengamatan aktivitas guru dan siswa. Hasil prosentase aktivitas guru pada siklus I memperoleh 80% (tinggi) dan pada siklus II meningkat menjadi 91, 6 % (sangat tinggi). Sedangkan hasil prosentase aktivitas siswa pada siklus I 67,4 % (cukup) dan meningkat pada siklus II menjadi 81,5 % (tinggi). (2) Adanya peningkatan keterampilan menyimak siswa. Nilai rata-rata siswa pada siklus I mencapai 71,94 % menjadi 99,4 % pada siklus II. Sedangkan prosentase ketuntasan belajar siswa pada siklus I sebesar 67 % (cukup) menjadi 86 % (baik) pada siklus II.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||
Subjects: | Pendidikan > Bahasa Arab Keterampilan Pendidikan > Media |
||||||
Keywords: | Keterampilan Menyimak; Materi Ḥālāt al Ḥadīqoh; Media Audio Visual | ||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||
Depositing User: | Rachmah Nur Ainiya | ||||||
Date Deposited: | 01 Aug 2018 05:14 | ||||||
Last Modified: | 01 Aug 2018 05:14 | ||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/25801 |
Actions (login required)
View Item |