This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Sari, Febry Nur Raya Fitro Tina (2019) Implementasi penentuan diskon Ujrah pada produk pembiayaan Rahn Emas menurut prinsip keadilan ekonomi Islam di BRI Syariah Kantor Cabang Gresik. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Febry Nur Raya Fitro Tina Sari_G04215012.pdf Download (4MB) |
Abstract
Skripsi yang berjudul “Implementasi Penentuan Diskon Ujrah Pada Produk Pembiayaan Rahn Emas Menurut Prinsip Keadilan Ekonomi Islam di BRI Syariah Kantor Cabang Gresik” ini membahas mengenai penentuan besaran ujrah pada pembiayaan rahn emas di BRI Syariah Kantor Cabang Gresik dan analisis bagaimana penerapan ujrah menurut prinsip-prinsip ekonomi Islam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui cara penentuan besaran ujrah yang digunakan oleh BRI Syariah Kantor Cabang Gresik dalam penerapan pembiayaan rahn emas. Metode penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan menggunakan metode wawancara, dan didukung dengan data dokumentatif serta literatur pendukung yang relevan. Penulis mewawancarai sebanyak tiga pegawai pada Bank Rakyat Indonesia Syariah Kantor Cabang Gresik yaitu back office, penaksir gadai dan branch operasional supervisor yang akan dijadikan narasumber sebagai bahan pendukung hasil yang akan diperoleh dalam penelitian yang sedang dilakukan. Hasil penelitian menyatakan bahwa besaran ujrah di BRI Syariah Kantor Cabang Gresik ditentukan berdasarkan nilai taksiran marhun dan lamanya waktu penitipan serta mengikuti prosentase harga emas setiap harinya. Sedangkan yang membedakan ujrah pada nasabah satu dengan nasabah lainnya adalah adanya diskon ujrah, di mana ketika ada dua nasabah ingin melakukan pembiayaan rahn emas, marhun yang mereka gadaikan memiliki nilai taksiran dan berat sama dan yang membedakan adalah jumlah besaran pinjaman. Mengenai pemberian diskon ujrah disyaratkan di awal, yaitu didasarkan pada jumlah pinjaman yang akan dipinjam nasabah, maka hal tersebut kurang sesuai dengan prinsip-prinsip ekonomi Islam yakni prinsip adl. Bahwa seharusnya jika ada dua nasabah melakukan pembiayaan rahn emas dan marhun yang digadaikan sama maka ujrah yang didapatkan seharusnya sama. Berdasarkan dengan kesimpulan diatas, diharapkan agar BRI Syariah Kantor Cabang Gresik untuk lebih menerapkan praktiknya sesuai dengan syariat Islam dan mematuhi prinsip-prinsip ekonomi Islam dalam hal penerapan ujrah. Hal ini bertujuan agar terhindar dari praktik gharar maupun riba.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||
Subjects: | Bank dan Perbankan Islam Ekonomi Islam Keuangan Islam |
||||||
Keywords: | Implementasi; Rahn Emas; Prinsip-Prinsip Ekonomi Islam | ||||||
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah | ||||||
Depositing User: | Sari Febry Nur Raya Fitro Tina | ||||||
Date Deposited: | 08 Feb 2019 07:45 | ||||||
Last Modified: | 08 Feb 2019 07:45 | ||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/29280 |
Actions (login required)
View Item |