Analisis Hukum Islam terhadap Penerapan Denda Bagi nasabah yang Terlambat Membayar Angsuran pada Pembiayaan Murabahah di koperasi Jasa keuangan Syari'ah Mu'amalah berkah Sejahtera Surabaya: studi kasus KJKS Muamalah Berkah Sejahtera di Surabaya

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Firmansyah, Fiky (2011) Analisis Hukum Islam terhadap Penerapan Denda Bagi nasabah yang Terlambat Membayar Angsuran pada Pembiayaan Murabahah di koperasi Jasa keuangan Syari'ah Mu'amalah berkah Sejahtera Surabaya: studi kasus KJKS Muamalah Berkah Sejahtera di Surabaya. Undergraduate thesis, IAIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Fiky Firmansyah_C03304066.pdf

Download (1MB)

Abstract

Skripsi ini adalah basil penelitian lapangan dan kepustakaan untuk menjawab pertanyaan : Bagaimana ketentuan penerapan denda bagi nasabah yang terlambat membayar angsuran pada pembiayaan murabahah di Koperasi Jasa Keuangan Syari'ah Muamalah Berkah Sejahtera Surabaya dan bagaimana analisis hukumnya menurut prespektif hukum Islam. Data penelitian dihimpun melalui wawancara dan dokumentasi dan selanjutnya dianalisis dengan teknik verivikatif-induktif Hasil penelitian menyimpulkan bahwa Penerapan denda pada pembiayaan murabahah di Koperasi Muamalah Berkah Sejahtera Surabaya adalah suatu kesepakatan yang dilakukan oleh pihak Koperasi Muamalah Berkah Sejahtera Surabaya dengan pihak nasabah, penerapan besarnya denda tidak ditetapkan berdasarkan kesepakatan bersama melainkan ditetapkan sendiri oleh pihak koperasi dan pihak nasabah harus menyepakatinya. Aplikasi penerapan denda yang dipergunakan oleh pihak koperasi muamalah berkah sejahtera adalah tidak diperbolehkan menurut hukum Islam, karena adanya karena adanya penerapan denda yang terlalu besar, yang dilakukan oleh pihak Koperasi Muamalah Berkah Sejahtera Surabaya. akan tetapi hal ini diperbolehkan menurut hukum Islam karena sudah ada kesepakatan adanya denda antara pihak Koperasi Muamalah Berkah Sejahtera Surabaya dengan pihak nasabah .. Sejalan dengan kesimpulan di atas, maka hendaknya dalam melakukan penerapan denda pihak Koperasi Muamalah Berkah Sejahtera Surabaya lebih bijaksana dalam penerapan sistem denda pada pembiayaan murabahah. Sehingga dalam aplikasinya penerapan denda yang dibuat oleh pihak koperasi muamalah berkah sejahtera surabaya tidak terlalu memberatkan pihak nasabah.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Firmansyah, FikyUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Subjects: Administrasi
Bank Koperasi
Keywords: Debda Nasabah; Pembiayaan Murabahah di Koperasi; Angsuran pembiayaan
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Pidana Islam
Depositing User: Editor : Kuntum L.R------ Information------library.uinsby.ac.id
Date Deposited: 13 Jun 2019 05:35
Last Modified: 13 Jun 2019 05:35
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/32148

Actions (login required)

View Item View Item