This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Bandari, Uma Durga Para (2019) Implementasi Marketing Mix ditinjau dari etika bisnis Islam: studi pada Sakinah 212 Mart Wonorejo Surabaya. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya.
Text
Uma Durga Para Bandari_G74215116.pdf Download (12MB) |
Abstract
Skripsi yang berjudul “Implementasi Marketing Mix Ditinjau dari Etika Bisnis Islam (Studi Pada Sakinah 212 Mart Wonorejo Surabaya)”ini merupakan hasil penelitian kualitatif yang bertujuan menjawab pertanyaan tentang bagaimana implementasi marketing mix ditinjau dari etika bisnis Islam pada Sakinah 212 Mart Wonorejo Surabaya. Metodologi penelitian kualitatif deskriptif dengan jenis penelitian studi pada objek. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara dengan Manager Area, Marketing Sakinah Mart, Kepala Sakinah 212 Mart, karyawan Sakinah 212 Mart dan Konsumen Sakinah 212 Mart Cabang Wonorejo Surabaya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi marketing mix ditinjau dari etika bisnis Islam, variabel marketing mix yang digunakan adalah product, price, place, dan promotion. Dalam penerapannya di Sakinah 212 Martmarketing mix yang digunakan sudah sesuai dengan perpektif etika bisnis Islam. Hal ini terbukti dari variabel product, Sakinah 212 Mart hanya menjual produk halal sesuai dengan etika bisnis dalam Islam, dari variabel price, Sakinah 212 Mart dalam menetapkan harga tidak mengambil keuntungan yang banyak. Dari harga yang diberikan supplier sakinah menambahkan margin sedikit sehingga harga setiap produk di Sakinah 212 Mart lebih terjangkau daripada beberapa minimarket lainnya. Dari variabel place, Sakinah 212 MartSakinah 212 Mart menyediakan tempat yang dapat digunakan oleh karyawan atau konsumen untuk melakukan ibadah, selain itu dalam hal tolong-menolong Sakinah 212 Mart menyediakan lahan untuk warga sekitar yang ingin memanfaatkannya untuk berjualan sebagai usaha untuk mencari nafkah, dari variabel promotion, Sakinah 212 Mart dalam melakukan promosi menggunakan dua media, yakni media sosial online dan media cetak. Media sosial online meliputi facebook, instagram dan website sedangkan media cetak meliputi banner, katalog dan brosur. Setiap melakukan promosi Sakinah 212 Mart selalu mengutamakan kejujuran dalam promosinya.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Pemasaran | ||||||||
Keywords: | Marketing Mix, Etika Bisnis Islam | ||||||||
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah | ||||||||
Depositing User: | Bandari Uma Durga Para | ||||||||
Date Deposited: | 01 Aug 2019 04:34 | ||||||||
Last Modified: | 01 Aug 2019 04:34 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/33037 |
Actions (login required)
View Item |