Kontekstualisasi Keadilan dalam Poligami pada Keharmonisan Keluarga: telaah surah an-nisa’ ayat 3 dan ayat 129

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Rohmani, Isnur Azizah (2019) Kontekstualisasi Keadilan dalam Poligami pada Keharmonisan Keluarga: telaah surah an-nisa’ ayat 3 dan ayat 129. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Isnur Azizah Rohmani_E93215110.pdf

Download (1MB)

Abstract

Skripsi ini merupakan salah satu karya ilmiah yang membahas tentang keadilan poligami dan menkontekstualisasikannya dalam keharmonsian keluarga pada surah an-Nisa’ ayat 3 dan ayat 129. Ayat 3 membicarakan tentang batasan jumlah wanita yang boleh dinikahi(poligami) dan ayat 129 membahas tentang keadilan seorang suami yang tidak akan dapat ia lakukan dalam keluarga poligami. Dalam penelitian ini, penulis mengemukakan dua permasalahan. Adapun permasalahannya (1) penafsiran para ulama’ mengenai ayat 3 dan ayat 129, (2) kontekstualisasi keadilan suami dalam keluarga. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk memaparkan penafsiran mufasir mengenai surah an-Nisa’ ayat 3 dan ayat 129 dan mengontekstualisasikannya dalam keharmonisan keluarga. Munculnya penelitian ini dilatarbelakangi nilai-nilai keadilan yang jarang dipraktikan para suami yang berpoligami, karena adil adalah salah satu syarat bolehnya seorang suami untuk berpoligami. Penelitian ini merupakan bagian dari penelitian deskriptif yaitu penelitian yang bersifat menggambarkan dan menguraikan sesuatu hal menurut apa adanya atau karangan yang melukiskan sesuatu. Serta menggunakan jenis penelitian library reserch (penelitian kepustakaan) yaitu mengambil pada semua jenis data yang berhubungan dengan penelitian baik berupa jurnal, buku, bahan-bahan yang tertulis lainnya. Hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa para mufasir memperbolehkan untuk berpoligami, namun dengan demikian bagi mereka yang ingin berpoligami, tentunya harus menempuh beberapa persyaratan untuk merealisasikannya dalam kehidupan sehari-hari.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Rohmani, Isnur Azizahisnurazizah96@gmail.comE93215110
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorMusyarrofah, MusyarrofahUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Thesis advisorSucipto, Mohammad Hadihadi_hz@uinsby.ac.idUNSPECIFIED
Subjects: Al Qur'an
Tafsir > Tafsir Al Qur'an
Tafsir
Keywords: poligami; keadilan; kontekstualisasi dan keharmonisan keluarga.
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Ilmu Alquran dan Tafsir
Depositing User: Rohmani Isnur Azizah
Date Deposited: 08 Aug 2019 02:31
Last Modified: 08 Aug 2019 02:31
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/33623

Actions (login required)

View Item View Item