This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Alfiansyah, Diky Syahrul (2019) Peran Keturunan Arab Dalam Pertempuran 10 November 1945 di Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Diky Syahrul Alfiansyah_A92215080.pdf Download (2MB) |
Abstract
Skripsi ini berjudul Peran Keturunan Arab Dalam Pertempuran 10 November 1945 di Surabaya. Fokus penelitian ini ada tiga, yaitu Bagaimana proses masuknya Bangsa Arab di Indonesia, Mengapa Pertempuran 10 November 1945 di Surabaya terjadi, Bagaimana peran keturunan Arab dalam Pertempuran 10 November 1945 di Surabaya. Penelitian ini merupakan penelitian sejarah yang menggunakan pendekatan sosiologi. Pendekatan tersebut digunakan peneliti bertujuan untuk menjelaskan masuknya orang Arab dan peranan keturunan Arab dalam Pertempuran 10 November 1945 di Surabaya. Penelitian ini juga menggunakan teori peran sebagai analisisnya yang Menurut Soerjono Soekanto, peran merupakan aspek dinamis dari kedudukan atau status. Apabila seseorang melaksanakan hak dan kewajibannya sesuai dengan kedudukannya maka dia sedang menjalankan suatu peran. Adapun metode yang digunakan oleh peneliti dalam penulisan sejarah ini adalah: Heuristik, Kritik, Interpretasi dan Historiografi. Dari hasil penelitian menyimpulkan bahwa: (1) Bangsa Arab masuk di Nusantara sejak abad pertama Hijriyah atau abad 7 yang berasal dari Hadramaut dan kemudian berkembang menjadi beberapa kelompok Arab. (2) Pasca kemerdekaan Indonesia pasukan Sekutu kembali di Indonesia untuk menguasai kembali wilayah jajahannya (3) Kontribusi keturunan Arab dalam pertempuran 10 November 1945 di Surabaya untuk melawan pasukan Inggris dan Belanda.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Politik Nasionalisme |
||||||||
Divisions: | Fakultas Adab dan Humaniora > Sejarah dan Peradaban Islam | ||||||||
Depositing User: | Alfiansyah Diky Syahrul | ||||||||
Date Deposited: | 09 Aug 2019 03:13 | ||||||||
Last Modified: | 09 Aug 2019 03:13 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/34140 |
Actions (login required)
View Item |