Pengaruh penggunaan pupuk vermikompos dan pupuk sintetik terhadap pertumbuhan dan kualitas hasil tanaman melon golden langkawi (Cucumis melo var.golden langkawi)

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Umannia, Rochmatul (2020) Pengaruh penggunaan pupuk vermikompos dan pupuk sintetik terhadap pertumbuhan dan kualitas hasil tanaman melon golden langkawi (Cucumis melo var.golden langkawi). Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Rochmatul Umannia_H71216068.pdf

Download (2MB)

Abstract

Budidaya Melon Golden Langkawi seringkali menggunakan pupuk sintetik atau pupuk kimia. Penggunaan pupuk sintetik dapat memicu pertumbuhan sukulen yang dapat meningkatkan serangan hama sehingga akan meningkatkan penggunaan pestisida yang dapat membahayakan konsumen. Salah satu bentuk pengaplikasian pertanian organik adalah dengan menggunakan pupuk organik seperti pupuk vermikompos yang bersifat ramah lingkungan, lebih higenis, mengandung unsur hara mikro dan makro serta hormon pertumbuhan yang dibutuhkan tanaman. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengaruh penggunaan pupuk vermikompos dan pupuk sintetik terhadap pertumbuhan dan kualitas hasil tanaman Melon Golden Langkawi. Penelitian ini dilakukan selama 71 hari menggunakan 6 perlakuan dan 4 pengulangan dengan perlakuan P1 (Kontrol), P2 pupuk NPK 100% ( 28 gr), P3 NPK 75% (21 gr) + vermikompos 25% (7 gr), P4 NPK 50% (14 gr) + vermikompos 50% (14 gr), P5 NPK 25% (7 gr) + vermikompos 75% (21 gr), dan P6 vermikompos 100% (28 gr). Pengambilan data pertumbuhan tanaman dilakukan per minggu selama pertumbuhan vegetatif. Data kualitas hasil dilakukan setelah pemanenan buah. Data dianalisis dengan uji Anova one way dan uji lanjutan DMRT. Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh signifikan dari berbagai perlakuan terhadap variabel pengamatan tinggi tanaman, jumlah daun, jumlah bunga, berat buah dan ketebalan daging buah dengan konsentrasi optimal pada P4 NPK 50% (14 gr) + vermikompos 50% (14 gr). Variabel pengamatan tekstur dan rasa buah didapatkan kosentrasi opimal pada P6 vermikompos 100% (28 gr).

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Umannia, Rochmatulrochmatul880@gmail.comH71216068
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorRokhim, Saikusaiku_rokhim_avicenna@yahoo.com2007036002
Thesis advisorFirdhausi, Nirmala Fitrianirmala_firdhausi@yahoo.com2025068501
Subjects: Biologi
Keywords: Golden Langkawi; Pertumbuhan; Sintetik NPK; Vermikompos
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Studi Biologi
Depositing User: Rochmatul Umannia
Date Deposited: 28 Jul 2020 04:40
Last Modified: 28 Jul 2020 04:40
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/41968

Actions (login required)

View Item View Item