Tinjauan hukum islam dan hukum positif tentang pengasuhan dan enempatan anak pada lembaga Kesejahteraan Sosial Anak Putri 'Aisyiyah II Kebonsari Surabaya

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Diannisa, Safira (2020) Tinjauan hukum islam dan hukum positif tentang pengasuhan dan enempatan anak pada lembaga Kesejahteraan Sosial Anak Putri 'Aisyiyah II Kebonsari Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Safira Diannisa_C91216185.pdf

Download (1MB)

Abstract

Data dikumpulkan dengan menggunakan metode dokumentasi dan wawancara, kemudian diolah dan dianalisis menggunakan metode deskriptif analisis dengan pola pikir induktif, yaitu menjelaskan pola asuh yang ada pada lembaga kesejahteraan sosial anakPutri ‘Aisyiyah II Kebonsari Surabaya, kemudian ditinjau dengan menggunakan hukum yang berdasarkan Hukum Positif dan Hukum Islam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : pertama, Sistem pengasuhan di lembaga menerapkan pendidikan agama dan moral dengan pengasuhan dan pengajaran dengan sistem pondok pesantren, menjadikan akhlak yang sesuai dengan iman dan agamanya, selain itu lembaga juga memberikan pendidikan intelektual yaitu formal dan non formal serta mengembangkan life skill beserta memperhatikan kesehatan santri dengan pengadaan fasilitas kesehatan yang ada di lembaga. Dengan aturan penempatan yang dibagi menjadi penerimaan dan pengambilan anak di lembaga. Penerimaan anak di lembaga dengan mengajukann beberapa asesmen yang harus dicek kebenaran dan kelengkapan data. Pengambilan anak di lembaga sendiri melakukan pemberkasan mutasi sekolah dan pengembalian dana kepada lembaga. Apabila anak sudah tamat sekolah maka melakukan pengabdian selama 1 tahun lalu bisa kembali ke sekolah.. Kedua, Analisis hukum positif telah dijelaskan yang belum berumur 12 tahun hak ibu, kalau sudah mumayyiz diserahkan ke anak untuk memilih. Analisis hukum islam, menitipkan anak di lembaga diperbolehkan selama orang yang mengasuh itu baik dan jujur, dalam waktu tertentu dan bukan selamanya, selama hal itu tidak malah berdampak negatif pada anak. Selain itu, lembaga tempat anak dititipkan harus amanat dan berkualitas, terutama menekankan pada pendidikan keagamaan. Namun kurang sesuai karena orang tua telah melepas tanggung jawab dan nafkah terhadap anak.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Diannisa, Safiravevesaf28@gmail.comC91216185
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorChudlori, Zayinzayinch@gmail.com2020125601
Subjects: Anak
Perkawinan
Agama dan Ilmu Pengetahuan
Keywords: pengasuhan Anak; Pengasuhan anak di lembaga kesejahteraan Sosial; Lembaga kesejahteraan sosial anak.
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Keluarga Islam
Depositing User: Safira Diannisa
Date Deposited: 15 Feb 2021 09:39
Last Modified: 15 Feb 2021 09:39
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/46484

Actions (login required)

View Item View Item