This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
'Adila, Hakimatul (2021) الخبر و أنواعه في كتاب متن الغاية والتقريب للقاضي أبي شجاع. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Hakimatul 'Adila_A91217060.pdf Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini membahas tentang khobar dan macam-macamnya di Matan Al Ghoyah Wa Attaqrib Li Al Qhadi Abi Syuja. Kitab ini adalah salah satu kitab fiqih ringkas madzhab Syafi’i yang dikarang oleh Al Qadhi Abi Syuja. Hampir semua pondok pesantren di Indonesia mengkaji kitab ini sebagai rujukan dalam mengkaji hukum syara’. Materi yang terkandung dalam kitab ini menjadi dasar untuk para santri dalam menguasai fiqih. Dari paparan di atas peneliti tertarik memilih kitab ini sebagai objek penelitian karena kitab ini sangat masyhur dan sering dikaji dikalangan pesantren serta memiliki kandungan isi yang ringkas dan berbobot. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu bagaimana karakteristik khobar pada kitab Matan Al Ghoyah Wa Attaqrib Li Al Qhadi Abi Syuja dan apa saja macam-macam khobar pada kitab Matan Al Ghoyah Wa Attaqrib Li Al Qhadi Abi Syuja. Adapun metode yang digunakan peneliti yaitu deskriptif kualitatif dengan mengambil data berupa macam-macam khobar pada kitab Matan Al Ghoyah Wa Attaqrib Li Al Qhadi Abi Syuja. Dalam menganalisis data, peneliti menggunakan teori nahwu yaitu khobar. Khobar yaitu isim yang dibaca rofa’ yang disandarkan kepada mubtada’. Adapun hasil yang diperoleh peneliti dalam meneliti khobar dan macam-macamnya yaitu, terdapat sebanyak 108 khobar, diantaranya yaitu 69 khobar mufrod, 19 khobar jumlah, dan 20 khobar syibih jumlah . Adapun bentuk-bentuk khobar yang terdapat dalam kitab Matan Al Ghoyah Wa Attaqrib Li Al Qhadi Abi Syuja diantaranya berupa 18 jamid, 7 musytaq, 12 fi’liyyah, 7 ismiyyah, 17 jer majrur dan 3 dhorof.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Fikih > Fikih Mazhab Syafi'i Linguistik |
||||||||
Keywords: | Khobar mufrod; Jumlah; syibih jumlah. | ||||||||
Divisions: | Fakultas Adab dan Humaniora > Bahasa dan Sastra Arab | ||||||||
Depositing User: | Hakimatul 'Adila | ||||||||
Date Deposited: | 17 Feb 2021 12:28 | ||||||||
Last Modified: | 17 Feb 2021 12:28 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/46530 |
Actions (login required)
View Item |