This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Ulfarida, Lulu (2021) Pengelolaan Program Bina Pribadi Islam dalam upaya menanamkan kecerdasan spiritual peserta didik di SMP IT Al-Uswah Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Lulu Ulfarida_D03216016.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengelolaan program bina pribadi islam upaya menanamkan kecerdasan spiritual peserta didik di SMP IT Al-Uswah Surabaya. Jenis dari penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Informan penelitian ini adalah Kepala Sekolah SMP IT Al-Uswah Surabaya sebagai informan kunci dan Waka kurikulum, Pengelola program bina pribadi islam, Guru agama, wali kelas serta siswa. Objek penelitian ini adalah pengelolaan program bina islam upaya menanamkan kecerdasan spiritual peserta didik. Data penelitian diperoleh melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) pengelolaan program bina pribadi islam di SMP IT Al-Uswah Surabaya adalah proses pembinaan yang diwadahi sebuah program yang bisa disebut Program Bina Pribadi Islam yang pembinaanya melalui kelompok kecil atau halaqah yang terdiri dari 6-12 orang yang dibimbing langsung oleh pembina dan yang mana kegiatan yang ada di dalam proses pembinaan ini termasuk pembinaan karakter islami. macam-macam pembinaan dalam Program Bina Pribadi Islam yang meliputi : pembinaan akidah, pembinaan akhlak dan pembinaan ibadah. (2) kecerdasan spiritual peserta didik di SMP IT Al-Uswah Surabaya adalah kecerdasan spiritual adalah kemampuan untuk memberi makna hidup terhadap setiap perilaku serta berprinsip “hanya karena Allah” dengan adanya kecerdasan spiritual berharap peserta didik aspek kecerdasan spiritual yaitu kejujuran, Syukur, Sabar dan Istiqomah menyatakan ruang lingkup kecerdasan spiritual hubungan manusia dengan Allah dengan kewajiban sholat berjamaah di Masjid, hubungan manusia dengan sesamanya seperti menjaga silaturahmi dengan adanya kegiatan Home Visit dalam Program Bina Pribadi Islam kalau hubungan manusia dengan alam selalu menjaga kebersihan. pengelolaan program bina pribadi islam upaya menanamkan kecerdasan spiritual peserta didik di SMP IT Al-Uswah Surabaya adalah Proses atau tahapan pembentukan kepribadian islam seseorang melalui tahap penanaman adab, tahap penanaman tanggung jawab, tahap penanaman kepedulian, tahap penanaman kemandirian, dan Tahap penanaman pentingnya bermasyarakat.(3) dampak pengelolaan program bina pribadi islam upaya menanamkan kecerdasan spiritual peserta didik di SMP IT Al-Uswah bisa kita lihat melalui perubahan sikap peserta didik yang mana awalnya salah satu peserta didik karakternya pemarah menjadi lebih lembut, awalnya belum lancar membaca Al-Quran menjadi lancar bahkan tahfidzul Qur’an(4) penghambat pengelolaan program bina pribadi islam upaya menanamkan kecerdasan spiritual peserta didik di SMP IT Al-Uswah berdasarkan analisis hasil penelitian yang dilakukan melalui wawancara perlu adanya inovasi karena yang kita bina anak remaja dari penataan, pengelolaan dari kelompok ini karena jika tidak ada inovasi takutnya ada kebosenan saat kegiatan berlangsung. kehendak dirinya sendiri dan keterbatasan waktu di sekolah karena waktu belajar di sekolah sangat singkat sedangkan materi yang ada sangat padat.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Manajemen Pendidikan Pendidikan Islam > Pendidikan Islam - Manajemen |
||||||||||||
Keywords: | pengelolaan; program bina pribadi islam; kecerdasan spiritual. | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam | ||||||||||||
Depositing User: | Lulu Ulfarida | ||||||||||||
Date Deposited: | 20 Jul 2021 03:07 | ||||||||||||
Last Modified: | 20 Jul 2021 03:07 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/48581 |
Actions (login required)
View Item |