Konsep komunikasi orangtua dan anak dalam tafsir lat{aif al-isharat karya Al-Qushayri

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Nurchasana, Ajilni Ilmi Novia (2021) Konsep komunikasi orangtua dan anak dalam tafsir lat{aif al-isharat karya Al-Qushayri. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Ajilni Ilmi Novia Nurchasana_E03217007.pdf

Download (2MB)

Abstract

Komunikasi merupakan hal penting dalam kehidupan manusia, termasuk juga antara orangtua dan anak. Alquran juga menyinggung masalah komunikasi orangtua dan anak, dan ini pun mendapat perhatian dari mufasir, salah satunya Al-Qushayri sehingga menarik untuk dilakukan penelitian. Permasalahan yang akan dibahas dalam penelitian ini ialah 1) Bagaimana penafsiran Al-Qushayri terhadap surah As-Saffat ayat 102, 2) Bagaimana penafsiran Al-Qushayri terhadap surah Lukman ayat 13, dan 3) Bagaimana implikasi penafsiran sufi Al-Qushayri terhadap konsep komunikasi orangtua dan anak. Tujuan dari penelitian ini untuk mengeksplorasi ragam komunikasi dengan nilai pesan sufistik akhlaqi antara orangtua dan anak Adapun obyek pembahasan ini terdapat pada surah As-Saffat ayat 102 dan surah Lukman ayat 13. Jenis penelitian adalah kepustakaan atau library research dengan metode deskriptif. Penelitian dilakukan dengan cara mengumpulkan pelbagai data sumber literatur dan sumber yang berkaitan dengan permasalahan di atas. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini ialah pendekatan sufistik. Pendekatan sufistik ini diterapkan sesuai dengan kebutuhan seseorang ketika sedang berkomunikasi. Sumber primer dalam penelitian ini menggunakan tafsir Lataif al-Isharat karya Al-Qushayri.Kesimpulan dari penelitian ini ialah bahwa Al-Qushayri menjelaskan ayat-ayat komunikasi yakni As-Saffat ayat 102 dan surah Lukman ayat 13 dengan corak sufistik sehingga menemukan sebuah nilai tasawuf yang terkandung di dalam ayat-ayat komunikasi pada surah yang telah diteliti. Melalui nilai-nilai tasawuf ini kemudian masalah dalam komunikasi antara orangtua dan anak menjadi lebih baik diselesaikan ketika sedang mengalami problematika dalam keluarga. Selain itu, implikasi penafsiran dua surah tersebut pada sudut pandang Al-Qushayri> tidak berfokus pada satu titik makna saja, sebab Al-Qushayri juga memperhatikan keadaan qalbu seseorang.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Nurchasana, Ajilni Ilmi Noviaajilniilmi.04@gmail.comE03217007
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorChozin, Fadjrul Hakamhakam@uinsby.ac.id2006075901
Subjects: Komunikasi
Orang tua dan Anak
Keywords: Al-Qushyri; Lataif al Isharat; Komunikasi; Orangtua da Anak.
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Ilmu Alquran dan Tafsir
Depositing User: ajilni ilmi novia nurchasana
Date Deposited: 23 Jul 2021 07:43
Last Modified: 23 Jul 2021 07:43
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/48793

Actions (login required)

View Item View Item