Perancangan Museum Walisongo di Surabaya dengan Pendekatan Arsitektur Islam

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Jamil, Bayu Muhshonul (2021) Perancangan Museum Walisongo di Surabaya dengan Pendekatan Arsitektur Islam. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Bayu Muhshonul Jamil_H73217052.pdf

Download (3MB)

Abstract

Islam merupakan salah satu agama yang mempunyai banyak pemeluk di seluruh dunia..Proses awal penyebaran islam pertama kali dilakukan oleh nabi mulia Muhammad SAW, kemudian dilanjutkan Kulafaur Rasyidin kemudian dilanjutkan oleh para khalifah kedinastian yang terang redupnya silih berganti mengikuti zaman.Indonesia adalah negara dengan penduduk muslim terbesar di dunia, proses masuknya islam ke Indonesia pun mengalami sejarah yang panjang hingga agama Islam bisa dikenal seluas ini oleh penduduk Indonesia. Oleh karena itu muncul ide untuk mendesain Perancangan Museum Walisongo, arsitektur islam merupakan wajah dari islam yang bisa terlihat dengan jelas selain dari ajarannya itu sendiri. Penggunaan pendekatan arsitektur islam pada museum walisongo diharapkan dapat mempermudah penyampaian koleksi museum pada pengunjung serta juga bisa menjadi ikon di daerah terbangun. Proses pendesainan Museum Walisongo dengan Pendekatan Arsitektur Islam dilakukan dengan berbagai olah data sehingga terselesaikan perancangan Museum Walisongo. Prinsip pendekatan islam dari Nangkula Utaberta dipilih sebagai acuan utama untuk mendesain sehingga dapat membantu poin poin pembangunan. Kemudian diimplementasikan ke tiap bangunan. Implementasi tersebut dapat dilihat pada fasad dan ornamentasi interior. Hal yang menjadi kelebihan dari desain Museum Walisongo dengan Pendekatan Arsitektur Islam adalah menggunakan konsep connecting History. Dengan konsep tersebut menghadirkan masa atau zaman Walisongo diimplementasikan ke dalam bangunan sehingga pengunjung dapat merasakan sensasi nyata pada zaman tersebut sehingga mempermudah proses menikmati dan mempelajari konten museum. Pendekatan Arsitektur Islam juga dipilih supaya lebih cocok dengan konten museum yaitu sejarah penyebaran Aagama Islam di Indonesia

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Jamil, Bayu Muhshonulsatriagondrong9@gmail.comH73217052
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorErnawati, Ritarita_ernawati@uinsby.ac.id2003088003
Thesis advisorRohman, Fathurfathur1173@gmail.com2030117301
Subjects: Arsitektur
Islam
Pariwisata
Keywords: Islam; Desain Museum; Arsitektur Islam; Walisongo.
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Studi Arsitektur
Depositing User: Bayu Muhshonul Jamil
Date Deposited: 09 Aug 2021 20:26
Last Modified: 09 Aug 2021 20:26
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/49101

Actions (login required)

View Item View Item