This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Mufidah, Nurul (2016) Tinjauan Sadd Adh Dhariah terhadap praktik jual beli kondom secara bebas di Alfamart Cabang Bolodewo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Nurul Mufidah C02211098 ok.pdf Download (10MB) |
Abstract
Skripsi ini adalah hasil penelitian lapangan tentang “Tinjauan Sadd adh-Dhari’ah Terhadap Praktik Jual Beli Kondom Secara Bebas Di Alfamart Cabang Bolodewo”. Penelitian ini bertujuan untuk menjawab persoalan tentang bagaimana praktik jual beli kondom secara bebas di Alfamart Cabang Bolodewodan Bagaimana tinjauan Sadd adh-Dhari’ah terhadap praktik jual beli kondom secara bebas di Alfamarat Cabang Bolodewo. Data penelitian ini dihimpun melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil observasi dan wawancara kemudian dianalisis dengan menggunakan metode deskriptifanalisis, adapun pola pikir yang digunakan adalah pola pikir deduktif yaitu mengemukakan pengertian-pengertian, teori-teori atau fakta-fakta yang bersifat umum, ketentuan-ketentuan hukum mengenai Sadd adh-Dhari’ah dan jual beli selanjutnya dipaparkan dari kenyataan yang ada di lapangan mengenai praktik jual beli kondom secara bebas di Alfamart Cabang Bolodewo, dan untuk selanjutnya ditarik kesimpulan. Hasil analisis menyimpulkan bahwa praktik jual beli kondom di Alfamart Cabang Bolodewo yang dilakukan secara bebas atau tanpa batasan seperti aturan untuk menunjukkan kartu indentitas bagi pembeli yang menimbulkan dampak negatif seperti penyalahgunaan kondom oleh para remaja, meningkatnya pergaulan bebas, menarik perhatian anak-anak dibawah umur karena masalah peletakan dan kemasan yang menarik, degradasi moral. Selanjutnya ditinjau dariSadd adh-Dhari’ah bahwa proses jual beli kondom secara bebas yang lebih banyak menimbulkan kerusakan harus dicegah bahkan ditutup. Karena jalan yang akan menuju pada keharaman hukumnya haram. Maka jika faktor eksternal atau perantara yang menimbulkan dampak negatif tersebut sudah tidak ada, tentu perbuatan jual beli kondom itu sendiri kembali ke hukum asal yaitu boleh. Sejalan dengan kesimpulan di atas, maka disarankan yang pertama kepada pemerintah hendaknya segera mengeluarkan Undang-Undang atau Peraturan Daerah tentang batas usia konsumen serta persyaratan untukproses jual beli kondom. Kedua, Peletakan kondom yang hendaknya pihak Alfamart memilih tempat yang tidak mudah dijangkau.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Jual Beli | ||||||||
Keywords: | Jual beli; Sadd Add Dhariah; kondom | ||||||||
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Ekonomi Syariah | ||||||||
Depositing User: | mufidah nurul | ||||||||
Date Deposited: | 03 May 2016 02:24 | ||||||||
Last Modified: | 27 Dec 2023 08:38 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/5190 |
Actions (login required)
View Item |