Kisah Nabi Yusuf dalam al Quran: studi komparatif surah Yusuf ayat 23 dan 24 dalam tafsir al-Azhar dan tafsir al-Sha’rawi

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Mukhalladun, Wildanun (2022) Kisah Nabi Yusuf dalam al Quran: studi komparatif surah Yusuf ayat 23 dan 24 dalam tafsir al-Azhar dan tafsir al-Sha’rawi. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Wildanun Mukhalladun_E03218029.pdf

Download (2MB)

Abstract

Kisah yang terdapat dalam Alquran di antaranya adalah kisah Nabi Yusuf. Kisah Nabi Yusuf yang dipaparkan dalam surah Yusuf mencakup beberapa persoalan, salah satunya adalah ketika Nabi Yusuf dirayu oleh seorang wanita cantik, kaya, dan istri raja. Kisah tentang rayuan ini dipaparkan dalam surah Yusuf ayat 23 dan 24. Dalam surah Yusuf ayat 23 dijelaskan bahwa seorang wanita merayu Nabi Yusuf untuk menundukkannya agar mau tidur bersama wanita itu. Kemudian hakikat dari kejadian itu dijelaskan oleh ayat selanjutnya, yaitu surah yusuf ayat 24, bahwa wanita itu benar-benar telah bermaksud melakukan sesuatu terhadap Nabi Yusuf, dan Nabi Yusuf pun juga bermaksud terhadap wanita itu andaikan ia tidak melihat tanda dari Tuhannya. Lalu timbul persoalan apakah dalam diri Nabi Yusuf muncul kehendak nafsu terhadap wanita itu atau tidak. Dalam menjawab persoalan tersebut, penelitian ini menggunakan metode komparatif, yaitu dengan membandingkan penafsiran Hamka dan Mutawalli al-Sha’rawi terkait surah Yusuf ayat 23 dan 24. Masalah yang diteliti di dalam penelitian ini yaitu, 1) Bagaimana penafsiran surah Yusuf ayat 23-24 menurut Hamka dan Mutawalli al-Sha’rawi, 2) Apa persamaan dan perbedaan penafsiran Hamka dan Mutawalli al-Sha’rawi terhadap surah Yusuf ayat 23-24, 3) Apa kekurangan dan kelebihan penafsiran Hamka dan Mutawalli al-Sha’rawi terhadap surah Yusuf ayat 23-24. Relevansi poin ketiga terhadap permasalahan penelitian ini adalah untuk memberikan pandangan terkait pendapat manakah yang dasarnya dianggap lebih kuat di antara kedua mufassir tersebut. Hasil dari penelitian ini diketahui bahwa penafsiran Hamka terkait kehendak Nabi Yusuf yaitu ia lebih cenderung menghubungkannya dengan kondisi kejiwaan laki-laki, sedangkan al-Sha’rawi membahasnya lebih kepada susunan redaksi ayatnya. Selain itu, terdapat beberapa perbedaan penafsiran mereka terkait apakah Yusuf memiliki kehendak nafsu terhadap wanita yang merayunya. Jika memandang pengalaman hidup dan fokus keilmuan mereka, maka boleh jadi hal-hal itulah yang mempengaruhi penafsiran mereka. Hamka misalnya, mengatakan bahwa telah muncul kehendak nafsu dalam diri Yusuf karena ia adalah laki-laki normal. Penafsirannya itu boleh jadi timbul karena pengalaman hidupnya yang menuntutnya berpikir rasional, selain itu, sebuah penelitian mengatakan bahwa Hamka lebih cenderung kepada pemikiran rasioal dalam hal teologi. Sedangkan al-Sha’rawi mengatakan bahwa saat itu Yusuf tidak memiliki keinginan nafsu karena nafsu itu dicegah dengan adanya tanda dari Allah. Penafsiran ini boleh jadi timbul karena al-Sha’rawi adalah seorang yang latar belakang keilmuannya adalah keilmuan bahasa dan sastra Arab, sehingga penafsirannya cenderung kepada analisis susunan redaksi ayat. Penafsiran mereka tentunya mengandung kekurangan dan kelebihan. Misalnya Hamka, penafsirannya seperti kurang penjelasan bagaimana jika ayat itu dianalisis lebih ke bahasa. Sedangkan al-Sha’rawi, ia tidak menjelaskan dasar-dasar penafsirannya secara rinci, padahal analisis penafsirannya lebih ke bahasa, namun di tafsirnya tidak terlalu banyak bertutur tentang hal itu.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Mukhalladun, Wildanunmukhalladun752@gmail.comE03218029
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorUmar, Athoillahdakatir@live.com197909142009011005
Subjects: Cerita dalam Al Qur'an
Cerita Nabi
Tafsir > Tafsir Al Qur'an
Keywords: Kisah Nabi Yusuf; surah Yusuf ayat 23-24; tafsir al-Azhar; tafsir al-Sha’rawi
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Ilmu Alquran dan Tafsir
Depositing User: Wildanun Mukhalladun
Date Deposited: 21 Jun 2022 08:02
Last Modified: 21 Jun 2022 08:02
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/53587

Actions (login required)

View Item View Item