Perlawanan Sultan Hasanuddin Melawan VOC 1660-1669 M

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Firmansyah, Husni (2022) Perlawanan Sultan Hasanuddin Melawan VOC 1660-1669 M. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Husni Firmansyah_A92217111.pdf

Download (2MB)

Abstract

Skripsi ini memiliki fokus kepada beberapa masalah yang dibahas: yaitu, Bagaimana sejarah kerajaan Gowa sampai Sultan Hassanudin memimpin, Apa faktor-faktor penyebab perlawanan Sultan Hasanuddin terhadap VOC, dan Bagaimana bentuk perlawanan yang dilakukan Sultan Hasanuddin terhadap VOC. Skripsi ini disusun dengan menggunakan pendekatan historis yang bertujuan untuk mendeskripsikan peristiwa yang terjadi di masa lampau, dalam hal ini adalah peristiwa perlawanan Sultan Hasanuddin terhadap VOC. Kerangka teori yang digunakan oleh penulis dalam skripsi ini adalah teori kepemimpinan dan kharisma menurut Max Weber. Sedangkan, metode yang digunakan adalah metode sejarah yang meliputi heuristik, verifikasi, interpretasi dan historiografi. Dari hasil penulisan ini dapat disimpulkan bahwa: pertama, kerajaan Gowa sebelum dipimpin Sultan Hasanuddin adalah sebuah persatuan dari 9 pemimpin yang memiliki wilayah kekuasaan masing-masing, kesatuan itu dinamakan paccalaya, karena banyaknya perselisihan antara sembilan pemimpin tersebut kemudian pada 1320 M kesembilan pemimpin itu menunjuk satu raja yang dapat memimpin Kerajaan Gowa, maka dipilihlah Tumanurung sebagai raja pertama kerajaan Gowa yang kemudian membawa perubahan dan menjadikan Kerajaan Gowa semakin besar dan berkembang. Kedua, faktor-faktor yang mempengaruhi Sultan Hasanuddin melakukan perlawanan terhadap Belanda atau VOC adalah Sultan tidak menerima sistem monopoli yang dibawa VOC karena sangat merugikan Kerajaan Gowa, dan Sultan tetap ingin menjaga harga diri kerajaan Gowa juga harga dirinya sebagai seorang raja. Ketiga, selama Sultan Hasanuddin melakukan Perlawanan terhadap VOC, banyak cara yang digunakan oleh Sultan Hasanuddin, muilai dari pertemuran dan penyerangan sampai perjanjian yang mengikat kedua belah pihak, hal itu dilakukan Sultan hasanuddin sebagai bentuk perjuangannya.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Firmansyah, Husnihusnifirmansyah0@gmail.comA92217111
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorFuad, Ahmad Nurahmadnurfuad64@gmail,com2011116401
Subjects: Biografi > Biografi Islam
Islam dan Ilmu Pengetahuan
Sejarah Peradaban Islam
Keywords: Sultan Hasanuddin; VOC; Kerajaan Gowa
Divisions: Fakultas Adab dan Humaniora > Sejarah dan Peradaban Islam
Depositing User: Husni Firmansyah
Date Deposited: 19 Jul 2022 03:21
Last Modified: 19 Jul 2022 03:21
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/53974

Actions (login required)

View Item View Item