This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Nisa', Nurfadhilatun (2022) المحسنات اللفظية في الشعر "ليلة في العراق" لبدر شاكر السياب (دراسة بديعية). Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Nurfadhilatun Nisa'_A91217129.pdf Download (2MB) |
Abstract
Salah satu kajian dari Ilmu Balaghah adalah Ilmu Badi’. Ilmu Badi’ membahas tentang keindahan lafadz dan keindahan makna, yang memiliki dua cabang yaitu Muhassinat Al-Lafdziyyah/keindahan lafadz dan Muhassinat Al-Ma’nawiyyah/keindahan makna. Muhassinat Al-Lafdziyyah dalam Kitab Taisir Al-Balaghah karya Ahmad Qalasy sendiri ada 6 macam, yaitu jinas, saja’, muwazanah, iqtibas dan tadhmin.Puisi Arab tanpa Ilmu Badi’ tidak bisa sempurna dan akan kehilangan unsur-unsur keindahannya. Salah satu puisi yang terkenal adalah puisi karya Badr Syakir As-Sayyab dengan judul Lailatu fi Al-‘Iraq/Satu Malam di Iraq. Penelitian ini membahas Muhassinat Al-Lafdziyyah yang ada dalam puisi tersebut dengan rumusan masalah: Apa saja kata yang mengandung Muhassinat Al-Lafdziyyah dalam puisi Badr Syakir As-Sayyab berjudul “Lailatu fi Al-‘Iraq”? Dan apa saja macam Muhassinat al-Lafdziyyah dalam puisi Badr Syakir As-Sayyab berjudul “Lailatu fi Al-‘Iraq”? Objek penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah puisi Lailatu fil ‘Iraq milik Badr Syakir As-Sayyab. Metode untuk penelitian ini berupa metode kualitatif yang bersifat deskriptif. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan Balaghah, khususnya dalam ilmu Badi’. Tujuan adanya penelitian ini yaitu untuk mengetahui kata apa saja yang termasuk dalam jenis-jenis Muhassinat Al- Lafdziyyah dalam Puisi mana yang terdapat da Adapun tahap penelitiannya yakni dimulai dengan membaca dan memahami teori yang berkaitan dengan Muhassinat Al-Lafdziyyah, mengumpulkan data berdasarkan referensi yang digunakan peneliti kemudian menyusun hasil akhir penelitian secara sistematis sebelum siap disajikan dalam bentuk skripsi. Data yang dihasilkan berupa kata yang mengandung Muhassinat Al- Lafdziyyah atau keindahan lafadz dalam puisi Lailatu fil ‘Iraq milik Badr Syakir As-Sayyab. Muhassinat Al-Lafdziyyah yang ditemukan dalam puisi Lailatu fil ‘Iraq terdapat data 46 data. Terdiri dari 8 data yang mengandung jinas ghairu taam yang terdiri dari 3 jinas laahiq, 2 jinas mudhori’, 1 jinas qalbu alba’dh, dan 2 jinas naqish. 13 data yang mengandung saja’; 6 saja’ mutharraf, 3 saja’ mutawazi, dan 4 saja’ musyatthar. Kemudian ada19 data yang termasuk muwazanah, dan 1 data yang terdapat iqtibas.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Kesusastraan > Sastra Arab Puisi |
||||||||
Keywords: | Ilmu Badi’; Al-Muhassinat Al-Lafdziyyah; dan Syair Badr Syakir As- Sayyab. | ||||||||
Divisions: | Fakultas Adab dan Humaniora > Bahasa dan Sastra Arab | ||||||||
Depositing User: | Nurfadhilatun Nisa' | ||||||||
Date Deposited: | 02 Aug 2023 05:44 | ||||||||
Last Modified: | 02 Aug 2023 05:44 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/55189 |
Actions (login required)
View Item |