Analisis faktor dan dampak urbanisasi bagi perekonomian di Desa Banmaleng Kecamatan Giligenting kabupaten Sumenep

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Hidayat, Munib (2022) Analisis faktor dan dampak urbanisasi bagi perekonomian di Desa Banmaleng Kecamatan Giligenting kabupaten Sumenep. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Munib Hidayat_G01218014.pdf

Download (2MB)

Abstract

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan menggunakan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Melakukan pengumpulan data secara langsung ke lapangan kepada para pelaku urbanisasi dan perangkat desa di Desa Banmaleng Kecamatan Giligenting Kabupaten Sumenep. Hasil dari penelitian ini menjelaskan bahwa ada beberapa faktor penyebab terjadinya urbanisasi di Desa Banmaleng yaitu kebutuhan ekonomi, pendidikan, dan pekerjaan. Hal tersebut merupakan salah satu faktor utama dalam terciptanya urbanisasi di Desa Banmaleng. Dan dampak yang dihasilkan dengan adanya urbanisasi terhadap perekonomian desa cukup beragam, ada dampak positif dan dampak negatif. Dampak positifnya yaitu membantu menumbuhkan ekonomi dengan pendapatan penduduk yang semakin meningkat dan relatif stabil, kesejahteraan penduduk desa karena sudah mampu memenuhi semua kebutuhan hidupnya, berkurangnya angka pengangguran karena sudah banyak penduduk yang melakukan urbanisasi.kemudian dampak negatifnya adalah berkurangnya sumber daya manusia, berkurangnya jumlah tenaga kerja dan gaya hidup yang tidak sesuai dengan adat di desa. Kesimpulan yang didapat dari penelitian ini adalah bahwa faktor yang menjadi penyebab terjadinya urbanisasi di antaranya, kebutuhan ekonomi, kebutuhan Pendidikan dan kebutuhan pekerjaan yang memang mereka harus penuhi. Kemudian dampak yang dihasilkan adalah pertumbuhan ekonomi desa yang semakin tinggi, dengan adanya pendapatan penduduk yang semakin meningkat. Saran kepada para pemangku kebijakan untuk terus memberikan penyuluhan kepada masyarakat tentang dampak negatif dari urbanisasi dan petingnya dalam membangun desa. Kemudian saran untuk para masyarakat harus mampu mencegah terjadinya urbanisasi yang lebih besar demi tetap mampu membangun desa dan mampu menyadari akan bahaya urbanisasi.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Hidayat, Munibmunibhidayat98@gmail.comG01218014
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorRahmawati, LilikLilik_Elrahma@yahoo.com198106062009012008
Subjects: Ekonomi
Keywords: Faktor Penyebab; Perekonomian Desa; Urbanisasi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ilmu Ekonomi
Depositing User: Munib Hidayat
Date Deposited: 10 Jul 2023 05:44
Last Modified: 19 Oct 2023 13:35
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/55532

Actions (login required)

View Item View Item