This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Anggraeni, Dwi Puspita (2022) Makna ikhlas dalam menghadapi kedukaan: studi kasus pada remaja yang kehilangan kedua orang tua di Surabaya. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya.
Text
Dwi Puspita Anggraeni_E97218064.pdf Download (3MB) |
Abstract
Skripsi ini merupakan hasil penelitian lapangan dengan tujuan untuk menjawab rumusan masalah, yaitu; (1) Bagaimana makna ikhlas menurut perspektif remaja yang kehilangan kedua orang tuanya secara bersamaan? (2) Bagaimana cara remaja yang kehilangan kedua orang tuanya kembali melanjutkan hidupnya dengan ikhlas?. Data yang dikumpulkan melalui wawancara dan observasi dengan beberapa pihak terkait dianalisis menggunakan metode analisis deskriptif dengan pola pikir induktif. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa anak yang kehilangan kedua orang tuanya secara bersamaan cenderung menutup diri ketika awal peristiwa tersebut menimpa mereka. Namun seiring berjalannya waktu mereka mulai membuka diri dan mau mengungkapkan setiap perasaan yang muncul ketika mengingat kedua orang tuanya. Berbagai cara dilakukan untuk mengurangi kuantitas emosi yang muncul, yaitu dengan menulis, menggambar, bercerita dengan orang terdekat. Waktu yang digunakan untuk dapat pulih dari memori yang tidak menyenangkan tersebut juga beragam, hal ini dilatar belakangi oleh berbagai hal seperti usia, jenis kelamin, bonding dengan keluarga, dan masih banyak lagi. Setelah berhasil mengolah emosi yang muncul, perlahan informan pun mulai terbiasa dan mengaku ikhlas dengan peristiwa yang terjadi yang menimpa mereka. Selain itu, hikmah yang dapat diambil juga telah mereka rasakan sedikit banyak. Salah satu informan mengungkapkan bahwa dengan ikhlas, ia lebih memaknai setiap momen yang terjadi bersama orang terdekat dan tidak mau melewatkan momen-momen tersebut dengan sia-sia.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Dokumen - Pemalsuan | ||||||||
Keywords: | ikhlas; berduka; kematian; remaja | ||||||||
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Tasawuf dan Psikoterapi | ||||||||
Depositing User: | Dwi Puspita Anggraeni | ||||||||
Date Deposited: | 07 Nov 2022 07:10 | ||||||||
Last Modified: | 07 Nov 2022 07:10 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/57870 |
Actions (login required)
View Item |