Pengaruh Manaqib Syekh Abdul Qadir Al-Jailani dalam meningkatkan spiritualitas santri di yayasan Pondok Aitam dan Dhuafa' Nurul Karomah Surabaya

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Fransiska, Tri Sufia Nur (2023) Pengaruh Manaqib Syekh Abdul Qadir Al-Jailani dalam meningkatkan spiritualitas santri di yayasan Pondok Aitam dan Dhuafa' Nurul Karomah Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

This is the latest version of this item.

[img] Text
Tri Sufia Nur Fransiska_E07219032.pdf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini mengambil lokasi di Yayasan Pondok Aitam dan Dhuafa’ Nurul Karomah. Karena dengan latar belakang terdapat versi manaqib yang berbeda dari manaqib yang difahami oleh peneliti, yakni Yayasan ini mengamalkan manaqib keramat Syekh Abdul Qadir Al-Jailani. Oleh karena itu, peneliti tergugah untuk menelitinya. Kemudian, penelitian ini dilakukan dalam rangka mencari jawaban atas dua rumusan masalah, yaitu bagaimana pelaksanaan manaqib Syekh Abdul Qadir Al-Jailani di Yayasan Pondok Aitam dan Dhuafa’ Nurul Karomah, serta apakah ada pengaruh manaqib Syekh Abdul Qadir Al-Jailani terhadap kondisi spiritual santri di Yayasan Pondok Aitam dan Dhuafa’ Nurul Karomah. Penelitian ini dalam menjawab dua rumusan masalah mencoba untuk menemukan, mengukur, mendeskripsikan pengaruh manaqib terhadap spiritualitas santri dengan menggunakan metode kuantitatif sebagai alat penelitian untuk memperoleh data. Hasil penelitian menyatakan bahwa pelaksanaan kegiatan manaqib dilaksanakan setiap satu minggu sekali di hari kamis malam ju’mat dan setiap satu bulan sekali ditiap tanggal 11 di bulan Hijriah sebagai bentuk pengingat karomah para ulama dan auliya’ terdahulu serta sebagai bentuk pembiasaan dalam mendidik jiwa spiritual. Penelitian dalam rangka menguji variabel X dan variabel Y dengan menggunakan uji statistik regresi linier untuk mengetahui signifikansi, korelasi dan besarnya nilai-nilai variabel X terhadap variabel Y dengan bantuan Software IBM SPSS (Statistical Program for Social Science) version 28.0.1.1. for windows, maka diperoleh hasil analisis bahwa kedua variabel dinyatakan signifikan dengan nilai sig 0,001 < 0,05, dengan korelasi sebesar 0,567, termasuk dalam kategori “sedang” dan nilai koefisien determinasi sebesar 0,321 yang artinya besarnya pengaruh manaqib (32,1%) terhadap spiritualitas, selebihnya dipengaruhi oleh variabel lain. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa manaqib berpengaruh terhadap spiritualitas santri, karena santri yang melakukan manaqib dapat merasakan tingkat spiritualitasnya. Namun, terdapat pengaruh dari variabel lain yang mana bisa saja dipengaruhi oleh hafalan al-Qur’an, sholat wajib maupun sholat sunnah dan puasa sunnah akan tetapi tidak diteliti dalam penelitian ini.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Fransiska, Tri Sufia NurTrisufia@gmail.comE07219032
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorMuktafi, Muktafimuktafisahal2@gmail.com2013086001
Subjects: Agama
Spiritualisme
Keywords: Manaqib; Spiritualitas.
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Tasawuf dan Psikoterapi
Depositing User: Tri Sufia Nur Fransiska
Date Deposited: 28 Apr 2023 00:45
Last Modified: 28 Apr 2023 00:45
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/61787

Available Versions of this Item

  • Pengaruh Manaqib Syekh Abdul Qadir Al-Jailani dalam meningkatkan spiritualitas santri di yayasan Pondok Aitam dan Dhuafa' Nurul Karomah Surabaya. (deposited 28 Apr 2023 00:45) [Currently Displayed]

Actions (login required)

View Item View Item