Upaya pemberdayaan perempuan keluarga miskin melalui kelompok usaha bersama di Dusun Gabang Desa Kedungrejo Kecamatan Modo Kabupaten Lamongan

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Darma, Dina Alfianita Charisa Budi (2023) Upaya pemberdayaan perempuan keluarga miskin melalui kelompok usaha bersama di Dusun Gabang Desa Kedungrejo Kecamatan Modo Kabupaten Lamongan. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Dina Alfianita Charisa Budi Darma_B92219091 OK.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjawab permasalahan: 1) Bagaimana kondisi kesejahteraan perempuan keluarga miskin?, 2) Bagaimana strategi pemberdayaan yang efektif untuk mensejahterahkan perempuan keluarga miskin?, 3) Bagaimanakah hasil pemberdayaan perempuan keluarga miskin. Peneliti menjelaskan persoalan tersebut menggunakan metode Participatory Action Research (PAR). Proses pemberdayaan perempuan keluarga miskin diawali dari pemetaan awal, proses pendekatan, melakukan riset bersama, merumuskan hasil riset, merencanakan tindakan, membentuk kelompok usaha bersama, merealisasikan keberlangsungan program hingga melakukan monitoring dan evaluasi. Hasil penelitian menunjukan keadaan perempuan Dusun Gabang yang terbelenggu dalam kemiskinan. Adapun proses pemberdayaannya yaitu 1) masyarakat mendapat pengetahuan dan keterampilan baru mengenai pembuatan kue kekinian dan juga cara pemasarannya, 2) dibentuknya kelompok usaha bersama, menjadi sarana ibu-ibu untuk melakukan kegiatan produktif dan berbagi pengalaman satu sama lain, 3) adanya kebijakan program desa khusus perempuan keluarga miskin membuat pemerintah desa menjadi lebih peduli dan juga memperhatikan orang-orang marginal seperti Perempuan keluarga miskin, 4) melalui kegiatan pengadaan bantuan akses modal untuk perempuan keluarga miskin membukakan jalan untuk menyambungkan perempuan keluarga miskin dengan pihak lain agar mendapatkan bantuan modal.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Darma, Dina Alfianita Charisa Budidina.alfianita15@gmail.comB92219091
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorAfandi, Agusagusafandi66@gmail.com2006116602
Subjects: Pemberdayaan > Pemberdayaan Perempuan
Keywords: Pemberdayaan; Perempuan; Kemiskinan
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: Dina Alfianita Charisa Budi Darma
Date Deposited: 13 Oct 2023 06:35
Last Modified: 13 Oct 2023 06:35
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/65845

Actions (login required)

View Item View Item