Komunitas yuk ngaji: kajian atas pesan dakwah dan pemahaman Mitra Dakwah tentang Islam

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Rohman, Angga Nur (2023) Komunitas yuk ngaji: kajian atas pesan dakwah dan pemahaman Mitra Dakwah tentang Islam. Masters thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Angga Nur Rohman_02040722006 OK.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Angga Nur Rohman_02040722006 Full.pdf
Restricted to Repository staff only until 21 May 2027.

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini berangkat dari fenomena fundamentalisme yang berkembang di Indonesia yaitu HTI. Kelompok tersebut pernah dilarang, namun masih marak menyampaikan pesan-pesan dakwah dan pahamnya dengan cara yang tidak lagi sama dengan menggunakan komunitas dakwah remaja bernama Yuk Ngaji. Problem tersebut, berwujud beberapa persoalan yang mendorong penelitian ini, yaitu: (1) Apa pesan dakwah yang disampaikan kepada mitra dakwah pada komunitas Yuk Ngaji? (2) Bagaimana pemahaman mitra dakwah atas pesan yang disampaikan tentang Islam oleh para Pendakwah komunitas Yuk Ngaji? Dan (3) Bagaimana perubahan arus dakwah Felix Siauw dalam membangun pemikiran tentang Islam kepada mitra dakwah? Fokus utama penelitian ini melihat urgensi dan eksitensi komunitas Yuk Ngaji berdakwah di Indonesia sebagai gerakan dakwah Felix Siauw. Sesuai dengan persoalan tersebut, peneliti menggunakan pendekatan penelitian kualitatif lapangan dan teks media, dengan pendekatan analisis fenomenologis dan netnografi. Perspektif teoritis penelitian menggunakan pendekatan dakwah M. Abu al-Fath al-Bayanuni dan Moh. Ali Aziz, serta gabungan teori dakwah lainnya, dengan pendekatan ilmu komunikasi kontemporer. Metode yang peneliti gunakan untuk mengumpulkan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi berbagai aktivitas dakwah komunitas Yuk Ngaji. Terdapat tiga poin temuan dalam penelitian ini. Pertama, pelbagai pesan dakwah Yuk Ngaji tipologi untuk menegakan syariat Islam yang memiliki kemiripan dengan pemahaman pada Hizbut Tahrir. Pesan dakwah disampaikan pada mitra dakwah sesuai dengan kategorisasinya yaitu partisipan dan member. Kedua, pemahaman mitra dakwah tentang Islam dibangun dengan beberapa proses agar mereka memahami pesan-pesan dakwah para pendakwah. Ketiga, Felix Siauw menunjukkan perubahan arus dakwahnya dengan tidak banyak menonjolkan menegakan negara Islam di Indonesia.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Masters)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Rohman, Angga Nurangganur234@gmail.com02040722006
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorSyam, Nurnursyamtuban2018@gmail.com2007055801
Thesis advisorHuda, Sokhisokhi.huda@yahoo.co.id2128016701
Subjects: Dakwah > Dakwah, Komunikasi
Dakwah > Dakwah - Materi
Komunikasi Islam > Komunikasi
Dakwah > Pesan Dakwah
Pesan Dakwah
Keywords: Yuk Ngaji; Pesan Dakwah; Pemahaman Dakwah; Felix Siauw
Divisions: Program Magister > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Angga Nur Rohman
Date Deposited: 21 May 2024 04:18
Last Modified: 21 May 2024 04:18
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/70218

Actions (login required)

View Item View Item