Pengaruh net profit margin, debt to equity ratio, financing to deposit ratio terhadap profitabilitas Bank Syariah dengan non performing financing sebagai variabel moderating

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Farera, Jihan (2024) Pengaruh net profit margin, debt to equity ratio, financing to deposit ratio terhadap profitabilitas Bank Syariah dengan non performing financing sebagai variabel moderating. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Jihan Farera_08010420016.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Jihan Farera_08010420016_Full.pdf
Restricted to Repository staff only until 30 July 2027.

Download (2MB)

Abstract

Profitabilitas merupakan salah satu aspek yang sangat penting karena mampu mencerminkan kemampuan bank saat melakukan kegiatan operasionalnya, selain itu juga dapat dijadikan indikator kesuksesan suatu bank untuk bersaing di sektor keuangan. Untuk mengetahui kondisi tersebut, hal yang sangat diperlukan adalah laporan keuangan yang dapat digunakan untuk melihat sistem kinerja manajemen bank selama periode tertentu dan mengetahui bagaimana kondisi keuangan bank. Suatu bank dalam mencapai kinerja keuangannya menjadi baik atau buruk, berfungsi atau tidak, berhasil atau gagal dapat dihitung menggunakan standar keuangan atau rasio keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh rasio keuangan yang terdiri dari Net Profit Margin, Debt to Equity Ratio, dan Financing to Deposit Ratio terhadap profitabilitas yang menggunakan Return on Asset pada bank syariah dengan Non Performing Financing sebagai variabel moderating. Periode penelitian yang digunakan yaitu mulai dari tahun 2019 sampai tahun 2022. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan data sekunder. Jumlah sampel pada penelitian ini sebanyak 12 bank, yang diperoleh melalui metode purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah kuantitatif statistik dengan model regresi linear berganda, regresi moderasi atau MRA (Moderated Regression Analysis), dan uji asumsi klasik yang diolah menggunakan aplikasi IBM SPSS 25. Berdasarkan hasil analisis data pada penelitian ini, menunjukkan bahwa Net Profit Margin (NPM) berpengaruh positif secara signifikan terhadap profitabilitas (ROA) bank syariah, Debt to Equity Ratio (DER) berpengaruh negatif secara signifikan terhadap profitabilitas (ROA) bank syariah, Financing to Deposit Ratio (FDR) berpengaruh positif secara signifikan terhadap profitabilitas (ROA) bank syariah, Non Performing Financing (NPF) mampu memoderasi pengaruh antara Net Profit Margin (NPM) terhadap profitabilitas (ROA) bank syariah, Non Performing Financing (NPF) tidak mampu memoderasi pengaruh antara Debt to Equity Ratio (DER) terhadap profitabilitas (ROA) bank syariah, Non Performing Financing (NPF) tidak mampu memoderasi pengaruh antara Financing to Deposit Ratio (FDR) terhadap profitabilitas (ROA) bank syariah. Manajemen bank diharapkan untuk selalu memperhatikan dan mengawasi pergerakan rasio-rasio keuangan agar bank berada pada tingkat efisiensi yang dapat menghasilkan laba yang optimal

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Farera, Jihanjiihaannfareraa@gmail.com08010420016
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorKoerniawati, Dwinia.dkw01@gmail.com198507122019032010
Subjects: Bank dan Perbankan Islam
Ekonomi
Keywords: Net profit margin; debt to equity ratio; financing to deposit ratio; non performing financing; profitabilitas
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Jihan Farera
Date Deposited: 30 Jul 2024 02:28
Last Modified: 30 Jul 2024 02:28
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/72454

Actions (login required)

View Item View Item