Analisis hukum Islam terhadap kewajiban istri yang mempunyai peran ganda studi di Kelurahan Kalirungkut Surabaya

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Durroh, Milla Aflah (2024) Analisis hukum Islam terhadap kewajiban istri yang mempunyai peran ganda studi di Kelurahan Kalirungkut Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Milla Aflah Durroh_05020120063 full.pdf
Restricted to Repository staff only until 28 August 2027.

Download (1MB)
[img] Text
Milla Aflah Durroh_05020120063.pdf

Download (1MB)

Abstract

Di masa modern ini banyak perempuan yang berkontribusi untuk membantu kepala keluarga dalam memenuhi perekonomian keluarga. Hal ini disebabkan oleh upaya yang dilakukan laki-laki sebagai kepala keluarga kurang mencukupi untuk memenuhi kebutuhan, sehingga berpotensi mewujudkan keharmonisan keluarga di masa depan. Oleh karena itu, perempuan di masa modern ini mempunyai dua peran sekaligus, dimana mereka harus mampu menjaga keseimbangan perannya antara pekerjaan dan keluarga. Skripsi ini menjawab pertanyaan yang dituangkan dalam dua rumusan masalah: apa problematika istri yang berperan ganda di Kelurahan Kalirungkut Surabaya dan bagaimana analisis hukum Islam terhadap kewajiban istri yang mempunyai peran ganda di Kelurahan Kalirungkut Surabaya. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deduktif. Pengumpulan data pada penelitian ini mengggunakan teknik wawancara dan dokumentasi terhadap para informan yaitu istri yang berperan ganda dalam mengurus rumah tangga dan pencari nafkah dalam keluarga di Kelurahan Kalirungkut Surabaya. Serta dokumentasi dengan mencantumkan profil Kelurahan Kalirungkut Surabaya. Kemudian data yang sudah diperoleh dianalisis menggunakan teori fikih munakahat dalam Hukum Islam. Hasil dari penelitian ini menyimpulkan: pertama, problematika istri yang berperan ganda di Kelurahan Kalirungkut terdapat dua informan yang tidak mengalami kesulitan dalam menjalani perannya dan terdapat empat informan yang mengalami kesulitan dalam membagi waktu antara pekerjaan dengan perannya sebagai ibu dan mereka juga mengalami kesulitan dalam menyeimbangkan perannya. Namun, mereka berusaha untuk membagi waktu antara pekerjaan dengan urusan rumah tangga dengan baik. Kedua, menurut pandangan para ulama menjadi wanita yang bekerja hukumnya mubah atau boleh, selama ia masih tetap menjaga kodratnya sebagai wanita. Namun, hukum tersebut bisa menjadi haram jika para wanita tersebut melalaikan tugasnya dan bekerja tanpa izin suaminya. Berdasarkan kesimpulan dari hasil penelitian, penulis berharap agar semua pihak yang terlibat dalam penelitian ini menyadari pentingya pemahaman tentang hak dan kewajiban serta pemenuhan nafkah oleh suami, sehingga tercapainya kehidupan rumah tangga yang harmonis dan bahagia.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Durroh, Milla Aflahmillaaflah37@gmail.com05020120063
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorMusyafaah, NurlailatulNurlailashafaa@gmail.com2006047901
Subjects: Fikih
Hukum Islam
Keluarga
Keywords: Hukum Islam; kewajiban istri; peran ganda
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Keluarga Islam
Depositing User: Milla Aflah Durroh
Date Deposited: 30 Aug 2024 03:15
Last Modified: 30 Aug 2024 03:15
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/73008

Actions (login required)

View Item View Item