This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Syakur, Abdus (2024) Permainan bahasa dalam konten youtube Jeda Nulis Habib Husein Ja'far tentang multikulturalisme perspektif Ludwig Wittgenstein. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Abdus Syakur_ 07020121020 OK.pdf Download (1MB) |
|
Text
Abdus Syakur_ 07020121020 Full.pdf Restricted to Repository staff only until 10 January 2028. Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk memahami dan menyebarkan nilai-nilai multikulturalisme di tengah keragaman budaya yang semakin kompleks. Dalam konteks ini, Habib Husein Ja'far melalui konten YouTube Jeda Nulis menggunakan pendekatan permainan bahasa, sebagaimana dikemukakan oleh Ludwig Wittgenstein, untuk menyampaikan pesan-pesan tersebut. Rumusan masalah dalam penelitian ini bagaimana permainan bahasa digunakan dalam konten Jeda Nulis untuk menyampaikan konsep multikulturalisme. Dengan menggunakan metode analisis kualitatif terhadap video-video yang diproduksi oleh Habib Husein, dengan fokus pada elemen-elemen permainan bahasa yang diterapkan. Hasil analisis menunjukkan bahwa Habib Husein Ja’far menggunakan permainan bahasa untuk menyampaikan interaksi toleransi dan penghormatan keberagaman. Narasi, analogi sehari-hari, dan humor adalah ciri permainan bahasa yang fleksibel, kontekstual, dan beraneka ragam. Penggunaan bahasa dalam konten Jeda Nulis juga sesuai dengan konsep kehidupan yang menekankan pentingnya praktik sosial dalam menentukan makna bahasa. Penelitian ini menyimpulkan bahwa pendekatan permainan bahasa efektif dalam menyebarkan nilai-nilai multikulturalisme melalui platform digital, khususnya di kalangan generasi muda. Selain itu, relevansi teori Wittgenstein dalam konteks multikulturalisme memperkuat pentingnya dialog lintas budaya dalam menciptakan masyarakat yang saling menghargai dan inklusif.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Akhlak > Akhlak Mulia Agama > Biografi Tokoh Filsafat Agama > Agama dan Ilmu Pengetahuan |
||||||||
Keywords: | Permainan Bahasa; Multikulturalisme; YouTube Jeda Nulis | ||||||||
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Aqidah Filsafat Islam | ||||||||
Depositing User: | Abdus Syakur | ||||||||
Date Deposited: | 10 Jan 2025 03:00 | ||||||||
Last Modified: | 10 Jan 2025 03:00 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/75346 |
Actions (login required)
View Item |