This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Oktiana, Puja Erwinda (2025) Analisis kemampuan spasial siswa dalam memecahkan masalah geometri ditinjau dari gaya belajar VARK (Visual, Aural, Read-write, and Kinesthetic). Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
![]() |
Text
Puja Erwinda Oktiana_06020421052.pdf Download (4MB) |
![]() |
Text
Puja Erwinda Oktiana_06020421052_Full.pdf Restricted to Repository staff only until 11 May 2028. Download (4MB) |
Abstract
Kemampuan spasial merupakan kecakapan seseorang dalam membandingkan, menentukan, membayangkan, dan menemukan informasi dari rangsangan indra penglihatan keruangan. Pemecahan masalah geometri merupakan suatu proses kognitif yang melibatkan upaya menemukan solusi dari masalah geometri yang dihadapi. Gaya belajar merupakan kecenderungan cara belajar dan mengolah informasi pada diri siswa. Fleming mengembangkan gaya belajar VAK menjadi VARK dengan menyertakan gaya belajar read-write yang dianggap memiliki perbedaan dengan gaya belajar visual. Saat menghadapi permasalahan matematika materi geometri, siswa membutuhkan kemampuan spasial dalam memecahkannya, sedangkan gaya belajar VARK ini mempengaruhi individu menyerap dan memproses informasi hingga menemukan strategi pemecahan masalah dengan baik. Sehingga penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana kemampuan spasial siswa dalam memecahkan masalah geometri ditinjau dari gaya belajar VARK. Penelitian ini termasuk dalam penelitian kualitatif dengan metode studi kasus. Sampel penelitian ini terdiri dari siswa kelas VII-K SMPN 1 Sukodono. Subjek pada penelitian ini berjumlah 12 siswa diantaranya 3 siswa pada masing-masing gaya belajar yang dipilih dengan teknik purposive sampling menggunakan angket gaya belajar VARK. Teknik pengumpulan data menggunakan tes tulis kemampuan spasial dan wawancara. Teknik analisis data penelitian ini menggunakan teori Miles, Huberman dan Saldana yaitu kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini diuraikan sebagai berikut: 1) Siswa dengan gaya belajar visual mampu memenuhi tiga komponen (spatial perception, visualization, dan spatial orientation), kurang mampu memenuhi dua komponen (mental rotation dan spatial relation), dan memperoleh nilai 85 yang menunjukkan kemampuan spasial dalam memecahkan masalah geometri kategori baik; 2) siswa dengan gaya belajar aural mampu memenuhi dua komponen (spatial perception dan mental rotation), kurang mampu memenuhi satu komponen (visualization), tidak mampu memenuhi dua komponen (spatial relation dan spatial orientation), dan memperoleh nilai 73,3 yang menunjukkan kemampuan spasial dalam memecahkan masalah geometri kategori cukup baik; 3) siswa dengan gaya belajar read-write mampu memenuhi satu komponen (spatial perception), kurang mampu memenuhi satu komponen (visualization), tidak mampu memenuhi dua komponen (spatial relation dan spatial orientation), dan memperoleh nilai 75 yang menunjukkan kemampuan spasial dalam memecahkan masalah geometri kategori cukup baik; serta 4) siswa dengan gaya belajar kinesthetic mampu memenuhi semua komponen kemampuan spasial (spatial perception, visualization, mental rotation, spatial relation, dan spatial orientation), dan memperoleh nilai 93,3 yang menunjukkan kemampuan spasial dalam memecahkan masalah geometri kategori baik
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Matematika Pendidikan |
||||||||||||
Keywords: | Kemampuan spasial; pemecahan masalah; gaya belajar VARK | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika | ||||||||||||
Depositing User: | PUJA ERWINDA OKTIANA | ||||||||||||
Date Deposited: | 11 Apr 2025 03:35 | ||||||||||||
Last Modified: | 11 Apr 2025 03:35 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/79269 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |