This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Amaliyah, Nur Anisa (2025) Pengembangan media pembelajaran berbasis android melalui aplikasi Geogebra Calculator Suite pada materi transformasi geometri untuk meningkatkan komunikasi matematis siswa. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
![]() |
Text
Nur Anisa Amaliyah_D74218033 full.pdf Restricted to Repository staff only until 10 April 2028. Download (25MB) |
![]() |
Text
Nur Anisa Amaliyah_D74218033.pdf Download (25MB) |
Abstract
Penelitian ini dilaksanakan karena sulitnya siswa dalam belajar materi transformasi geometri, terutama dalam hal memproyeksikan bangun datar dari pembagian berbagai transformasi geometri yakni translasi, refleksi, rotasi, dan dilatasi. Sehingga, memerlukan alat bantu yang signifikan dalam proses pembelajaran berlangsung. Alat bantu yang digunakan siswa adalah software Geogebra. Geogebra adalah software yang digunakan untuk menyelesaikan soal matematika, meningkatkan komunikasi matematis siswa, serta memvisualisasikan konsep matematika. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui proses pengembangan media pembelajaran, untuk mengetahui bagaimana kevalidan/kelayakan, kepraktisan, dan keefektifan media pembelajaran berbasis android melalui aplikasi Geogebra Calculator Suite pada materi transformasi geometri untuk meningkatkan komunikasi matematis siswa. Metode penelitian tindakan kelas ini menggunakan model pengembangan ADDIE yang terdiri dari lima tahap yaitu analisis (analysis), desain (design), pengembangan (development), implementasi (implementation), dan evaluasi (evaluation). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI Reguler MA Bustanul Ulum Tanggungprigel Glagah Lamongan yang berjumlah 18 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah validasi data, tes, dan angket. Teknik analisa data yang digunakan adalah catatan lapangan untuk data proses pengembangan, analisis kevalidan, analisis kepraktisan, analisis keefektifan dalam meningkatkan komunikasi matematis siswa dengan uji Hipotesis Parsial (uji T) dan uji Normalitas Gain. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1) Proses pengembangan media pembelajaran dalam beberapa tahap yakni analisis awal, peneliti memperoleh beberapa hasil analisis dari (analisis kebutuhan pembelajaran, analisis siswa, analisis konsep, analisis tujuan pembelajaran, dan analisis tugas), mendesain media pembelajaran dengan menggunakan aplikasi Geogebra Calculator Suite, validasi data dengan 3 validator, revisi desain dilakukan untuk perbaikan media, uji lapangan dengan total 18 responden, dan evaluasi bersama siswa dan guru. 2) Media pembelajaran dikatakan “valid/layak”, karena memperoleh persentase kelayakan 90% (Sangat Layak) dari masing-masing ahli media dan materi. 3) Media pembelajaran dikatakan “praktis”, karena mencapai kategori kepraktisan media sebesar 84,57% (Respons Positif) dari hasil angket respons siswa, dan mencapai 96% (Respons Sangat Positif) dari hasil angket respons guru. 4) Media pembelajaran dikatakan “efektif”, jika dapat meningkatkan komunikasi matematis siswa sebelum dan sesudah penggunaan media dengan mencapai kriteria sedang sebesar 0,34.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Matematika Pendidikan Pendidikan > Media |
||||||||||||
Keywords: | Geogebra; transformasi geometri; komunikasi matematis | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika | ||||||||||||
Depositing User: | Nur Anisa Amaliyah | ||||||||||||
Date Deposited: | 10 Apr 2025 07:42 | ||||||||||||
Last Modified: | 10 Apr 2025 07:42 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/79295 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |