Strategi management event dalam meningkatkan daya tarik pengunjung di Mall WTC Surabaya

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Sari, Putri Kurnia (2025) Strategi management event dalam meningkatkan daya tarik pengunjung di Mall WTC Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Putri Kurnia Sari_08020321063 ok.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Putri Kurnia Sari_08020321063 full lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only until 7 January 2028.

Download (1MB)

Abstract

Manajemen event merupakan salah satu strategi yang efektif dalam menarik perhatian dan meningkatkan jumlah pengunjung pada pusat perbelanjaan, khususnya di Mall WTC Surabaya. Tujuan utama penelitian ini adalah untuk menganalisis bagaimana strategi manajemen event dapat digunakan untuk meningkatkan daya tarik pengunjung di Mall WTC Surabaya, serta mengidentifikasi faktorfaktor pendukung dan penghambat pelaksanaan management event di lokasi tersebut. Penelitian ini menggunakan metode analisis kualitatif dengan wawancara kepada pihak-pihak terkait dalam penyelenggaraan event di mall. Pendekatan kualitatif dipilih karena penelitian ini bertujuan untuk memahami secara mendalam bagaimana Strategi Management Event dalam Meningkatkan Daya Tarik Pengunjung di Mall WTC Surabaya. Dengan menggunakan pendekatan studi kasus penelitian ini mengeksplorasi konteks spesifik Strategi Management Event dalam Meningkatkan Daya Tarik Pengunjung di Mall WTC Surabaya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi manajemen event yang efektif dapat secara signifikan meningkatkan daya tarik pengunjung di Mall WTC Surabaya. Melalui perencanaan dan pelaksanaan event yang terstruktur, mall dapat menciptakan pengalaman yang menarik dan interaktif bagi pengunjung. Mall WTC Surabaya berhasil meningkatkan daya tarik pengunjung melalui penyelenggaraan event yang terencana dengan baik, melibatkan kolaborasi antara EO Etika Kreatif dan tenant mall. Tahapan manajemen event yang mencakup penelitian, desain, perencanaan, koordinasi, hingga evaluasi diterapkan dengan profesional untuk menciptakan pengalaman yang menarik bagi pengunjung. Kolaborasi dengan tenant, sponsor, dan media promosi (seperti Instagram dan influencer) memberikan dampak signifikan dalam menyampaikan informasi dan menarik audiens. Selain itu, program loyalitas, cashback, serta undian berhadiah meningkatkan antusiasme pengunjung untuk berpartisipasi.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Sari, Putri Kurniakurputri846@gmail.com08020321063
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorNurlailah, Nurlailahlaila.nurlailah@gmail.com2022056201
Subjects: Manajemen
Sumber Daya Manusia
Konsumen
Keywords: Management event; event; daya tarik pengungjung
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen
Depositing User: Putri Kurnia Sari
Date Deposited: 14 Apr 2025 05:45
Last Modified: 14 Apr 2025 05:45
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/79466

Actions (login required)

View Item View Item