Kultum kamisan dalam membentuk karakter religius peserta didik di SMP Negeri 16 Surabaya

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Havida, Nadhiva Iffany (2025) Kultum kamisan dalam membentuk karakter religius peserta didik di SMP Negeri 16 Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Nadhiva Iffany Havida_06040122122 full.pdf
Restricted to Repository staff only until 9 January 2029.

Download (5MB)
[img] Text
Nadhiva Iffany Havida_06040122122.pdf

Download (5MB)

Abstract

Problematika pembelajaran intrakurikuler PAI yang terbatas ini semakin kompleks ketika dihadapkan pada tantangan perkembangan zaman yang membawa pengaruh signifikan terhadap perilaku dan pola pikir generasi muda. Era digital dan globalisasi membuka akses informasi yang sangat luas bagi peserta didik, termasuk konten-konten yang tidak sesuai dengan nilai-nilai Islam. Mengatasai problem tersebut SMP Negeri 16 Surabaya membuat program kokurikuler yang bernama Kultum Kamisan sebagai program yang dapat membentuk karakter religius peserta didik di tengah tantangan degradasi moral. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi Kultum Kamisan, karakter religius yang berkembang pada peserta didik, serta faktor pendukung dan penghambatnya dalam pengembangan karakter religius peserta didik di SMP Negeri 16 Surabaya. Penelitian ini menerapkan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan naturalistik. Teknik pengumpulan data seperti observasi, wawancara dan dokumentasi digunakan dalam penelitian ini. Kondensasi data, penyajian data, serta penarikan dan verifikasi kesimpulan adalah teknik analisis data yang penulis gunakan dalam penelitian ini. Kebaruan dalam penelitian ini terletak pada program ”Kultum Kamisan” yang belum pernah diteliti pada penelitian terdahulu dan penelitian ini berangkat dari dua permasalahan yaitu keterbatasan jam intrakurikuler PAI serta degradasi moral dikalangan remaja. Hasil penelitian menyatakan bahwa Implementasi Kultum Kamisan di SMP Negeri 16 Surabaya secara umum telah berjalan dengan baik dan terintegrasi dalam perencanaan, pelaksanaan, serta evaluasi sehingga efektif mendukung pembentukan karakter religius peserta didik sebagai pemateri pemahaman terhadap materi, tanggung jawab, disiplin, percaya diri, adab berbicara, dan keteladanan. Karakter religius yang berkembang pada peserta didik sebagai audiens meliputi pemahaman terhadap materi, sikap menghargai (adab mendengarkan), kedisiplinan, kesabaran, dan kerendahan hati, meskipun beberapa karakter masih memerlukan pembiasaan, penguatan, dan pengawasan berkelanjutan. Program ini didukung oleh kebijakan sekolah, peran aktif pendidik, partisipasi peserta didik, serta relevansi materi, namun masih menghadapi kendala berupa keterbatasan kemampuan membaca Al-Qur’an, variasi kualitas penyampaian, dan tantangan menjaga fokus serta kedisiplinan audiens.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Havida, Nadhiva Iffanynadhivaiffany@gmail.com06040122122
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorSuyudi, M.suyudi@uinsa.ac.id2001045703
Thesis advisorFakhrurrozi, Hattahatta@uinsa.ac.id2018117902
Subjects: Akhlak
Anak
Pendidikan Islam > Pendidikan Islam - Metode dan Sistem
Keywords: Kultum kamisan; karakter religius; peserta didik
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Nadhiva Iffany Havida
Date Deposited: 09 Jan 2026 06:40
Last Modified: 09 Jan 2026 06:40
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/86054

Actions (login required)

View Item View Item