Peningkatan hasil belajar materi Keragaman Kenampakan Alam dan Buatan dengan metode Numbered Heads Together (NHT) pada kelas 5 MIN Bendunganjati Pacet Mojokerto

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Qolbiyah, Laili Tsamrotul (2012) Peningkatan hasil belajar materi Keragaman Kenampakan Alam dan Buatan dengan metode Numbered Heads Together (NHT) pada kelas 5 MIN Bendunganjati Pacet Mojokerto. Undergraduate thesis, IAIN Sunan Ampel Surabaya.

[img]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (942kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (88kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Isi.pdf

Download (138kB) | Preview
[img]
Preview
Text
sekripsi.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
daf.pustaka.pdf

Download (169kB) | Preview

Abstract

Metode pembelajaran yang diterapkan di MIN Bendunganjati Pacet Mojokerto tidak berfokus pada siswa aktif, sehingga hasil belajaranpun kurang maksimal pada pelajaran IPS. Oleh karena itu, perlu adanya suatu metode pembelajaran yang tepat dan dapat mengatasi permasalahan tersebut, salah satunya yaitu dengan metode pembelajaran kooperatif. Metode pembelajaran yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode pembelajaran kooperatif tipe NHT yang mempunyai langkah-langkah sebagai berikut: (1) Penomoran, (2) Mengajukan pertanyaan, (3) Berpikir bersama, dan (4) Menjawab. Penelitian ini mempunyai tujuan yaitu untuk mengetahui: (1) Bagaimana peningkatan hasil belajar materi keragaman kenampakan alam dan buatan dengan metode NHT pada kelas 5 MIN Bendunganjati Pacet Mojokerto. (2) Bagaimana penerapan metode NHT yang efektif pada materi keragaman kenampakan alam dan buatan di kelas 5 MIN Bendunganjati Pacet Mojokerto. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian tindakan kelas model Kurt Lewin, sebagaimana yang dikutip oleh Rido Kurnianto yang menyatakan bahwa dalam model ini terdapat dua siklus, dan di setiap siklus terdiri dari empat langkah pokok yaitu: (1) perencanaan (planning), (2) aksi (acting), (3) observasi (observing), dan (4) refleksi (reflecting). Dengan menerapkan metode NHT yang efektif pada materi keragaman kenampakan alam dan buatan di kelas 5 MIN Bendunganjati Pacet Mojokerto, dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Hal ini dapat ditunjukkan pada siklus I, penerapan mteode NHT dengan menggunakan media topi ulang tahun, media ini digunakan untuk membedakan nomor dalam satu kelompok media ini cukup efektif dan dapat meningkatkan hasil belajar siswa, meskipun tidak menyeluruh tetapi ada peningkatan dari tes pra siklus ke tes siklus I. Sedangkan pada siklus II, penerapan metode NHT dengan menggunakan media topi ulang tahun dan lingkaran warna, media topi ulang tahun digunakan untuk membedakan nomor dalam satu kelompok, sedangkan media lingkaran warna digunakan pada saat langkah ke-2 yaitu guru mengajukan sebuah pertanyaan. Salah satu siswa diminta untuk memilih salah satu warna, dan di belakang warna terdapat sebuah pertanyaan. Media ini sangat efektif, menarik dan dapat meningkatkan hasil belajar siswa sehingga dapat mencapai 92,31 %.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Qolbiyah, Laili Tsamrotul--UNSPECIFIED
Subjects: Pendidikan > Strategi Belajar Mengajar
Pendidikan > Metode
Keywords: Numbered Heads Together; Kenampakan Alam; Kenampakan Buatan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Editor: Library Administrator----- Information-----http://library.uinsby.ac.id
Date Deposited: 17 Sep 2012
Last Modified: 24 Jan 2018 03:25
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/9653

Actions (login required)

View Item View Item